Laptop adalah salah satu benda yang seringkali harus kita bawa ke mana-mana. Tas laptop yang bisa membawa banyak barang sudah menjadi salah satu kebutuhan. Desain tas pun berkembang seiring perkembangan jaman.
Kalau kamu cari di internet, dengan mudah kamu akan menemukan tas laptop yang bagus. Berbagai model tersedia untuk memenuhi kebutuhan kita. Baik yang dengan harga terjangkau, sampai yang bikin kita susah menelan ludah.
[junkie-alert style=”white”] Baca juga: 5 Aksesoris Sepeda yang Canggih dan Keren [/junkie-alert]
Kali ini kami akan mengajak kalian berandai-andai, dan melihat berbagai tas laptop yang memiliki desain unik. Yang kami maksud unik di sini adalah sebuah desain yang tidak saja bagus, tapi juga menawarkan fungsi dan memiliki sisi yang berbeda dari tas biasa.
Hard Graft – 2Unfold
Tas bernama 2Unfold dari Hard Graft ini memang unik, karena bisa digunakan dalam beberapa bentuk. Dilipat, ia bisa jadi tas samping (shoulder/messenger bag) atau tas tenteng (clutch). Dibuka, ia bisa jadi tas ransel (backpack) atau tas tenteng besar.
Tas ini bisa digunakan bahkan untuk laptop (Macbook Pro) 17 inci, punya banyak kompartmen untuk gadget lain, dan memiliki desain klasik (retro kalau mau memilih istilah itu).
Bluelounge – Backpack
Backpack dari Bluelounge ini terlihat simpel dari luar. Di dalamnya, tas ini memiliki beberapa kompartemen (kantong) untuk berbagai gadget. Kompartemen itu dilengkapi dengan karet neoprene sehingga mampu melindungi gadget-mu dari benturan.
Selain memiliki desain unik (seperti kårung), tas ini memiliki bahan yang bersahabat dengan lingkungan (100% PET recycled materials), kuat dan anti air.
Psst, Bluelounge punya kantor di Jakarta selain di Singapura, dan Pasadena lho.
Evernote — Triangle Commuter Bag
Yang membuat tas Evernote ini unik adalah desainnya yang segitiga. Sehingga, kalau diletakkan di lantai, tas ini tidak akan terguling. Dengan demikian lebih stabil untuk gadget yang ada di dalamnya. Tas ini juga memiliki kompartemen yang banyak, sangat teratur, dan sekali tutup tas dibuka, semua isinya langsung terlihat.
Shoulder bag ini dikembangkan oleh Kazushige Minami dari Abrasus, bekerja sama dengan Evernote. Sayangnya, kalau kita berkunjung ke toko Evernote, tas ini sudah tidak ada lagi.
Cote&Ciel – Rhine
Yang menarik dari seri Rhine buatan Cote&Ciel (Cote et Ciel) ini adalah walau bentuknya sangat simpel, kalau dibuka akan terlihat ruang dengan kompartemen banyak. Mirip seperti tas Evernote. Minimalis memang keunggulan desainnya.
Tas ini mungkin lebih cocok digunakan sehari-hari, tanpa kegiatan khusus lain yang menuntut ketahanan ekstra. Terutama karena desainya yang memang minimalis. Misalnya tidak ada tambahan strap untuk kestabilan.
InCase – Reform Sling Pack
Tas selempang dari InCase ini memang punya bentuk unik. Digunakan menempel di punggung seperti ransel (backpack), tapi dengan posisi menyamping seperti messenger bag. Dimensinya tidak terlalu besar. Hanya bisa memuat sampai Macbook Pro 12 inci. Tapi memang compact adalah tujuan desainnya.
Seperti tas gadget lainnya, Reform Sling Pack ini juga punya banyak kantong. Baik di tasnya, maupun di strap-nya. Yang menyenangkan dari tas ini adalah bagian belakangnya yang memiliki bantalan tebal dan empuk (juga ada kantongnya).
La Fonction F1.2
Tas satu ini mungkin lebih tepat disebut sleeve atau map besar. Karena bentuknya memang seperti itu. Tapi di sisi lain, F1.2 dari La Fonction ini memiliki bagian-bagian yang lebih dari sekedar sleeve.
Kalau dibuka, tas ini akan menunjukkan ‘sayap’ dengan kantong-kantong di dalamnya. Di bagian tengah ada wadah untuk laptop. Sehingga bisa membentuk semacam rak kecil, seperti bilik warnet 😀 .
Mission Workshop – Hauser Hydration Pack
Tas ini dutujukan untuk kamu yang memiliki aktivitas luar ruang tinggi. Dengan desain ransel yang menempel di badan, tas ini tidak akan mengganggu gerakanmu. Tas ini juga memiliki banyak kantong.
Ada kejutan di dalam tas ini. Kejutannya adalah sebuah wadah air. Jadi sementara beraktivitas (misalnya bersepeda) lalu kamu haus, kamu tinggal minum dari sedotan (selang) yang ada.
Nah, tas laptop mana yang jadi favoritmu? Mungkin kamu punya referensi lain? Yah, daftar di atas memang merupakan tas yang terhitung premium. Walau begitu, harus diakui juga bahwa desain dan fungsinya memang keren. Kalau mau mengutip peribahasa Jawa: “Ono rego, ono rupo”.