Review Jongla Apps: Siap Menghadang Laju WhatsApp

Afit

Sepertinya tren untuk membuat sebuah aplikasi chatting masih terus berlanjut. Di platform Windows Phone sendiri kita mengenal WhatsApp, LINE, KakaoTalk, WeChat, Viber dll. Bahkan di awal tahun 2014, Telegram juga akan masuk meramaikan aplikasi chat di Windows Phone. Ternyata sudah ada satu lagi aplikasi chat yang siap menghadang laju WhatsApp sebagai aplikasi chat paling populer di Windows Phone. Aplikasi itu adalah Jongla. Dan inilah review Jongla apps dari kami.

Aplikasi chat Jongla merupakan aplikasi yang dibuat oleh salah satu perusahaan yang bertempat di Finlandia. Konsep yang mereka tawarkan sebenarnya tidak jauh berbeda dengan WhatsApp, namun mereka memiliki gimmick yang mungkin bisa membuat pengguna WhatsApp berpaling.

Jongla menggunakan identifikasi nomor handphone, sama seperti WhatsApp. Jika kamu baru pertama kali menginstall aplikasi ini, kamu akan diminta memasukkan nomor handphone dan akan mendaoatkan sms konfirmasi untuk melakukan registrasi. Setelah itu Jongla akan memindai daftar kontak device dan mengidentifikasi siapa pengguna Jongla yang ada di device kamu itu.

Saat pertama kali menggunakan Jongla, saya suka dengan desan/user interface dan warna yang dipilihnya. Mereka menggunakan konsep flat design yang berbeda. Mereka tidak terpaku hanya dengan tile kotak-kotak saja.

Yang membedakan dari WhatsApp adalah, Jongla memberikan gimmick menarik, salah satunya adalah sticker. Sticker yang ada di Jongla memang masih terbatas 4 tema dan bukan hanya stiker diam seperti LINE, namun stiker yang ada di Jongla bisa bergerak seperti animasi .gif (stiker Jongla Panda).

Selain itu, Jongla juga memiliki fitur berbagi foto dan suara. Tidak hanya itu, aplikasi Jongla memiliki integrasi dengan YouTube, sehingga pengguna bisa berbagi video menarik dari YouTube tanpa harus keluar dari aplikasi tersebut.

Bagaimana dengan notifikasi? Selama saya mencoba apliaksi ini, notifikasi chat bisa berjalan dengan lancar.

Yang menjadi permasalahan saat menggunakan aplikasi ini adalah, perlunya jeda waktu beberapa detik untuk bisa terkoneksi dengan server Jongla saat kita baru pertama kali membuka aplikasi tersebut, atau aplikasi tersebut dalam kondisi ‘idle’ dan kita mencoba membangunkannya lagi. Mungkin ini yang perlu diperbaiki jika Jongla memang berniat untuk bisa mengalahkan WhatsApp.

Aplikasi ini bisa diunduh secara gratis melalui Store atau scan qrcode dibawah ini.

Bagikan:

Tags

Afit

Blogger, Digital Nomad, Tech Pundit, Terjun di industri digital sejak 2012.

0 thoughts on “Review Jongla Apps: Siap Menghadang Laju WhatsApp”

    • Masing-masing platform punya kelebihan dan kekurangannya mas bro, tapi rumornya sebelum akhir tahun akan ada update di windows phone!

      Reply

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.