Bocoran ponsel layar lipat generasi baru Motorola Razr tersebar di internet. Sepertinya Motorola terinspirasi dari Samsung Galaxy Z Flip 3.
Persaingan antar ponsel layar lipat makin memanas. Samsung yang awalnya jadi satu-satunya produsen yang memproduksi ponsel layar lipat, sekarang harus memutar otak untuk menghadapi para pesaingnya yang juga mulai mendebutkan ponsel layar lipat.
Motorola adalah salah satu rival Samsung dalam pembuatan ponsel layar lipat. Motorola terakhir meluncurkan ponsel layar lipatnya pada tahun 2020, yakni lewat produk bernama Motorola Razr 5G.
Di tahun 2022 ini kabarnya mereka bakal mendebutkan Motorola Razr generasi terbaru. Bahkan bocoran generasi baru Motorola Razr sudah mulai tersebar di internet.
Bocoran Generasi Baru Motorola Razr
Bocoran kali ini kami dapatkan dari situs 91Mobiles. Situs tersebut membagikan gambar sebuah ponsel layar lipat Motorola dengan namecode ‘Maven.’
Ada beberapa hal menarik yang disajikan oleh ponsel ‘Maven.’ Pertama, ponsel ini terlihat menghilangkan tampilan lama dari Motorola Razer 5G yang rilis 2020 lalu. Dilihat dari gambarnya, ponsel baru ini tak memiliki dagu, poni dan tampil dengan bodi yang lebih kotak.
Kedua, kalau dilihat-lihat, sepertinya kali ini Razr terinspirasi dari desain ponsel Samsung Galaxy Z Flip 3. Bagaimana tidak, desain ponsel terlihat hampir mirip dengan ponsel besutan Samsung.
Kalau dulu Motorola Razr 5G tampil dengan dagu super tebal, sekarang dagu tersebut sudah dihilangkan. Gantinya layar bagian bawah tampil bersih tanpa dagu. Begitu pun bagian atas. Dulu layar Motorola Razr tampil dengan poni kecil, sekarang sebagai gantinya layar ponsel hadir dengan punch-hole di tengah.
Beralih ke bagian belakang, Motorola Razr generasi terbaru hadir dengan dual-camera belakang berdesain horizontal (kalau Samsung Galaxy Z Flip 3 vertikal). Tak hanya itu, ponsel ini juga hadir dengan layar eksternal berukuran besar di sekitar modul kamera. Dengan spesifikasi yang seperti itu, nggak heran kalau Motorola disebut-sebut terinspirasi dari Samsung.
Di sisi lain, situs 91Mobiles tak hanya membocorkan desain Motorola Razr generasi baru. Situs tersebut juga membocorkan spesifikasi Motorola Razr generasi baru.
Untuk spesifikasinya, ponsel ini akan hadir dengan layar AMOLED 120Hz berukuran 6,7 inci. Ponsel ini akan mendukung fitur Uwb dan NFC. Ponsel ini rumornya akan hadir dalam dua varian warna yakni Quartz Black dan Tranquil Blue.
Motorola Razr generasi baru memiliki kamera utama dengan sensor 50MP + 13MP. Sedangkan bagian depannya ada kamera selfie dengan resolusi 13MP.
Sementara itu untuk bagian internalnya, ponsel ini akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 1. Chipset ini kemudian akan dipadukan dengan Ram 8GB/12GB dan penyimpanan internal 256GB/512GB.
Walau Motorola sudah tidak hadir lagi di Indonesia, namun cukup menarik melihat bagaimana pesaing Samsung Galaxy Z Flip ini berkembang. Bagaimanapun saat ini belum banyak ponsel lipat seperti ini yang beredar.