banner Vivobook S14

5 Cara Cek Kuota Indosat yang Simpel dan Praktis

cara cek kuota indosat

Ada kabar baik untuk kamu yang setia menggunakan Indosat. Terkadang, kita semua bisa merasa bingung tentang bagaimana cara cek kuota Indosat kita, bukan? Apalagi jika kuota tersebut tiba-tiba habis saat kita tengah asyik berselancar di dunia maya atau saat sedang membutuhkannya untuk keperluan penting. Nah, dalam artikel ini, kita akan membahas cara-cara mudah dan praktis untuk mengecek kuota Indosat. 

Indosat menyediakan beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk memeriksa kuota internet, mulai dari kode USSD di aplikasi telepon, aplikasi Indosat, hingga Whatsapp. Dan, semua metode cara cek kuota Indosat ini bisa dilakukan dengan mudah.

Namun, jika kamu belum tahu caranya, kali ini kami akan membas semuanya dengan rinci dan mudah dipahami. Tujuannya adalah agar kamu dapat mengontrol penggunaan kuota internetmu dengan lebih baik dan efisien. 

Jadi, siap untuk lebih paham tentang cara cek kuota Indosat? Simak baik-baik, dan mari kita mulai eksplorasi ini bersama!

Cara Cek Kuota Indosat

1. Cek Kuota Indosat Via SMS

Ini adalah cara cek kuota Indosat yang paling mudah, kamu bisa menggunakan fitur SMS untuk mengetahui informasi detail tentang kuota internet. Beginilah langkah-langkahnya:

  • Pertama, buka aplikasi SMS di ponsel kamu. Bisa aplikasi bawaan ponsel atau aplikasi SMS lainnya.
  • Di bagian untuk menulis pesan, cukup ketik “USAGE” saja. 
  • Selanjutnya, kirim pesan tersebut ke nomor “363”.
  • Nah, tunggu sebentar, lalu kamu akan dapat SMS balasan yang berisi info tentang sisa kuota internet Indosatmu.

2. Cek Kuota Via Telepon

Apabila cara sebelumnya masih dirasa sulit, mungkin cara yang satu ini bisa digunakan lebih mudah. Caranya cukup sederhana, kok. Yuk, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi telepon atau dial pad di ponselmu.
  • Ketik *123#. Mudah diingat, kan?
  • Setelah itu, akan ada berbagai opsi menu informasi dari Indosat Ooredoo yang muncul. Pilih opsi menu “22 Info” khusus untuk cek kuota.
  • Lalu, pilih lagi menu “1 Cek Kuota”.
  • Selanjutnya, pilih “Paket Internet”.
  • Setelah semua langkah di atas selesai, kamu akan menerima SMS yang berisi informasi tentang sisa kuota paket internetmu yang masih aktif. Lumayan praktis, bukan?

3. Cek Kuota Via Website Resmi Indosat

Ada lagi nih cara lain mengecek kuota Indosat, kali ini melalui website IM3 Ooredoo. Caranya juga mudah, kamu bisa ikuti langkah di bawah ini, ya:

  • Buka browser di gadgetmu, bisa di laptop atau ponsel. Kemudian ketik alamat ini myim3app.indosatooredoo.com.
  • Sekarang, login dengan nomor IM3-mu.
  • Nah, kamu akan mendapatkan kode OTP lewat SMS. Masukkan kode tersebut dalam kolom yang sudah tertera.
  • Setelah berhasil login, cari menu “Data” yang ada di bagian bawah informasi nomor IM3-mu.
  • Nah, di situ kamu bakal lihat “Sisa Data” yang berisi info paket internet IM3 yang lagi aktif dan berapa kuota yang masih kamu punya.
cara cek kuota indosat

4. Cek Kuota Via Aplikasi myIM3

Cara lain yang lebih praktis untuk cek kuota Indosat adalah menggunakan aplikasi myIM3. Bagaimana caranya? Untuk tahu jawaban atas pertanyaan tadi, sebaiknya simak ulasan di bawah ini. 

  • Pertama, download dulu aplikasi myIM3. Bisa dari Play Store atau App Store, tergantung ponsel yang kamu pakai.
  • Setelah itu, login dengan nomor Indosatmu.
  • Nah, sekarang isi data diri yang dibutuhkan. Isi dengan benar sesuai data di kartu Indosatmu, ya.
  • Setelah berhasil login, kamu akan melihat halaman awal yang penuh dengan info penting; mulai dari nomor Indosatmu, sisa pulsa, paket data atau kuota internet, sampai sisa paket telepon, SMS, dan kredit.
  • Nah, kalau mau lihat detail kuota internet dan sisa data, klik menu “Data” maka nanti akan muncul informasi internet yang sedang digunakan.

5. Cek Kuota Via Whatsapp Resmi Indosat

Selain cara-cara di atas tadi, masih ada satu cara lainnya untuk cek kuota Indosat, yaitu menggunakan aplikasi Whatsapp. Cara ini tergolong lebih praktis dan mudah, silakan ikuti petunjuk berikut ini:

  • Langkah pertama, simpan nomor berikut 08551000185. Tidak perlu khawatir, itu adalah nomor layanan resmi dari Indosat. Jadi, sudah pasti aman kok. Atau, kamu bisa mendapatkan nomro tersebut dengan cara memindai kode QR yang ada di halaman im3ooredoo.com/whatsapp.
  • Setelah nomor resmi Indosat disimpan di ponsel, sekarang kamu bisa buka aplikasi WhatsApp di ponselmu.
  • Kirim pesan dengan teks “Cek Kuota” ke nomor resmi Indosat yang tadi sudah kamu simpan.
  • Tunggu sebentar, nanti kamu akan dapat balasan yang berisi info sisa kuota internetmu.

Nah, itulah beberapa cara cek kuota Indosat yang bisa kamu coba. Dari aplikasi myIM3, kode USSD, SMS, laman IM3 Ooredoo, hingga WhatsApp. Semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kenyamananmu.

Jadi, sekarang kamu nggak perlu bingung lagi jika tiba-tiba kuotamu habis, kan? Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membuat pengalaman berselancar di dunia maya kamu jadi lebih asik. Yuk, cek kuota dan nikmati internetanmu!

Dan, apabila kamu membutuhkan tutorial cek pulsa Indosat, kami mengulasnya secara lengkap melalui artikel di link ini. Semoga membantu!

Bagikan:

Tags

Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti adalah penulis dan editor berpengalaman yang telah memulai karir menulisnya sejak 2017. Dengan latar belakang yang kaya, ia telah berkontribusi pada berbagai website seperti Bacaterus, Carisinyal, Diajartekno, ReviewBukalapak, OSCAS ID, Digitalic ID dan banyak lagi, serta pernah menjabat sebagai chief editor untuk Bacaterus, Keluyuran, dan Kamini. Listiorini juga mengelola blog pribadi yang berfokus pada Korean Culture, ww.hobihepi.com, serta blog tekno yang bertema game, www.playeatsleep.fun. Sebagai pecinta buku yang serius, ia mengasah skill menulisnya melalui kegiatan membaca lintas genre dan aktif sebagai Bookstagram dan Booktokers dengan username @listioriniap.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.