ASUS UX304
ASUS UX304
ASUS UX304

Versi Multiplayer Spin-off Game Control Sedang Dikembangkan

Control game
Anom Penulis

Kalau kamu suka dengan game Control, kabar ini mungkin akan menyenangkan. Sebuah game dengan kode “Condor” sedang dikembangkan sebagai spin-off Control dan merupakan permainan multiplayer.

Control adalah sebuah game aksi petualangan dengan tampilan third-person buatan Remedy Entertainment dan dipublikasikan oleh 505 Games pada tahun 2019. Game ini meraih kesuksesan dan mendapat review positif dari para pemainnya.

Remedy mengatakan kalau Control sudah diunduh lebih dari 2 juta pemain dan meraih pendapatan lebih dari 70 juta Euro. Bukan prestasi kecil.

Apa kamu sempat dapat game Control gratis di Epic Games? Anyway…

game Control
penampilan game Control

Pada tanggal 29 Juni 2021, Remedy mengumumkan kalau mereka kembali bekerja sama dengan 505 Games untuk menerbitkan game multiplayer spin-off Control. Game ini memiliki nama kode “Condor.”

“Condor” merupakan permainan co-op PvE dengan 4 pemain. Co-op (cooperative) berarti kerja sama, dan PvE (player versus environtment) berarti pemain akan melawan musuh dan tantangan bukan dari pemain lain.

Remedy juga menyebutkan kalau dana awal yang dipakai untuk memulai proyek ini adalah senilai 25 juta Euro. Kelihatannya memang sebuah proyek ambisius.