Siapa sangka, ternyata Kim Kardashian dan Kylie Jenner benci banget dengan Instagram Reels. Kok bisa ya? Kita lihat apa penyebabnya yuk!
Kalau kamu baru-baru ini buka Instagram dan melihat lebih banyak konten Reels di halaman Feed, atau mungkin postingan dari akun yang kamu ikuti justru ‘lebih sedikit muncul’ di halaman Feed, mungkin kamu merasa kalau Instagram sekarang malah mirip TikTok.
Nah ternyata yang ngerasain kayak gitu nggak cuma kamu saja. Ternyata keluarga Kardashian, terutama Kim Kardashian dan Kylie Jenner juga merasakan hal yang sama.
Baru-baru ini, Kylie Jenner membagikan tangkapan layar dari postingan pengguna lain di Instagram Stories-nya hari ini. Dalam postingan tersebut, Kylie mengutarakan kerinduannya dengan Instagram di masa lalu yang sangat indah sebagai ‘aplikasi berbagi foto.’
“Buat Instagram menjadi Instagram lagi. (Berhentilah mencoba untuk menjadi TikTok, aku hanya ingin melihat foto-foto lucu teman-temanku). Homat kami, semuanya,” tulis Kylie Jenner dalam unggahannya.
Kakaknya, Kim Kardashian juga berbagi postingan yang sama. Postingan tersebut telah di-like oleh lebih dari 1,1 juta pengguna Instagram. Nggak sampai di situ, petisi Change.org yang menuntut Instagram kembali seperti dulu juga telah ditandatangani oleh hampir 100.000 orang (terhitung saat artikel ini saya tulis).
Sementara itu, pertumbuhan Instagram yang semakin ke sini mirip TikTok memang bukan perkara baru. Meta, perusahaan yang memiliki Instagram, telah mendorong Reels (yang notabene produk tiruan TikTok) selama berbulan-bulan untuk menyaingi TikTok.