ASUS UX304
ASUS UX304
ASUS UX304

Inilah Jajaran Laptop ASUS ROG 2021, Siap Libas Semua Pesaingnya!

asus rog gaming laptop monitor accesories 2021
Indri Penulis

Jajaran laptop gaming terbaru ASUS ROG siap memanaskan tahun 2021. Lalu apa saja laptopnya dan bagaimana spesifikasi yang ditawarkan?

Seperti Lenovo, ASUS memulai tahun 2021 dengan merilis beberapa laptop gaming ASUS ROG terbaru. Ada tiga lini laptop yang dihadirkan kali ini.

Jajaran Laptop Terbaru ASUS ROG 2021

Mereka bertiga adalah ASUS ROG Flow X13, ASUS ROG Zephyrus Duo 15 SE dan ASUS ROG Strix SCAR 17. Oke, kalau begitu mari kita lihat spesifikasi yang ditawarkan laptop-laptop ini.

ASUS ROG Flow X13

ROG Flow X13 adalah laptop gaming ultraportable berukuran 13 inci. Laptop ini didukung oleh prosesor mobile AMD Ryzen 9 5980HS dan GPU NVIDIA GeForce GTX 1650.

svg%3E

Laptop ini mampu memberikan daya tahan hingga 10 jam untuk bermain game (dalam kondisi baterai penuh). ROG Flow X13 juga dibekali pengisi daya USB-C PD 100W yang bisa mengisi baterai 0 – 60% dalam 39 menit.

Pindah ke spesifikasi lainnya. Flow X13 menawarkan desain layar yang bisa dibalik 360 derajat. Laptop ini memakai panel FHD 120Hz atau 4K beresolusi tinggi.

Kedua varian layar ini telah dilindungi Corning Gorilla Glass. Tidak hanya itu, mereka juga punya dukungan layar sentuh, stylus, rasio aspek 16:10, mendukung Adaptive-Sync, dan PANTONE Validated untuk akurasi warna yang baik.