Siapa yang tidak kenal Super Mario? Lalu siapa pula yang tidak kenal mainan LEGO? Nah, kedua nama yang populer itu bergabung dalam mainan LEGO Super Mario.
Pada bulan Maret tahun 2020, LEGO Group dan Nintendo mengumumkan sebuah kolaborasi. Mereka akan memberikan pengalaman baru pada fans Super Mario secara fisik. Kenapa pengalaman baru? Karena walau disebut secara fisik, mainan ini juga memiliki sisi digital.
Main Secara Analog dan Digital
Di mainan LEGO Super Mario ini, kamu akan menemukan berbagai karakter dari game favorit banyak orang itu. Mulai dari Mario sendiri, Goomba, Koopa Troopa, Piranha Plant, Bob-omb, Bowser, dll. Selain itu, mainan ini juga memiliki berbagai elemen dunia Mario.
Mainan ini ditujukan untuk anak-anak. Sehingga memang sangat sederhana. Anak berusia di atas 6 tahun bisa membangun dunia Mario mereka sendiri dan bermain sesuka hati.
Namun mainan ini juga dilengkapi dengan aplikasi LEGO Super Mario. Aplikasi ini memberikan instruksi penyusunan balok yang dilengkapi dengan fungsi zoom dan memutar tampilan. Dengan begitu mudah dipahami.
Lucunya, mainan figur Mario itu juga dilengkapi layar LCD di bagian mata, mulut, dan perut. Layar ini bisa menampilkan ekspresi dan informasi berbeda sebagai reaksi dari gerakan, warna, dan tindakan di balok.
Karena terhubung melalui Bluetooth, anak-anak bisa mengikuti perkembangan koin dari permainan fisik di aplikasi. Mereka pun bisa mengembangkan dunia Mario mereka dan berbagi ide dengan teman-teman.
Seperti mainan LEGO lain, di samping seru dalam hal menbangun, mainan ini juga lucu sebagai pajangan dan untuk dikoleksi. Apalagi kalau punya set lengkap.
LEGO Super Mario tersedia dalam beberapa set. Mulai dari Mario Starter Course, berbagai petualangan di Expansion Sets (sekitar 10 set terpisah), berbagai karakter Mario di Power-up Packs (4 paket terpisah), dan Character Packs.
Harga mainan ini bervariasi tergantung paket atau set yang ada. Starter Course sebagai paket dasar memiliki harga $60. Lalu Expansion Set paling murah memiliki harga sekitar $20 dan yang paling mahal $100. Sedangkan tiap Power-up Pack memiliki harga $10 dan Character Pack memiliki harga $5.
Mainan LEGO Super Mario sudah bisa dipesan dan akan tersedia lengkap untuk umum pada bulan Agustus 2020.