ROG Strix G13
ROG Strix G13
ROG Strix G13

Menggunakan “Show More Tiles” di Windows 10 Mobile

Avatar of Anom
Anom Penulis

Menggunakan tile lebih banyak atau Show More Tiles di Start Screen memang bukan berita baru. Di Windows Phone 8.1 pun sudah bisa dilakukan. Tapi, hal itu hanya bisa dilakukan pada perangkat dengan layar besar. Lucunya, kita bisa menggunakan fitur Show More Tiles di Windows 10 Mobile untuk handphone dengan layar kecil (4,5 inci dan di bawahnya). Yang saya gunakan adalah Lumia 920 yang layarnya 4,5 inci.

Harap perhatikan bahwa trik ini digunakan di Windows 10 Mobile Insider Preview. Ini berarti bisa saja nanti fitur akan dibatasi, dan akan berjalan seperti di Windows Phone 8.1. Kedua, saat ini saya sedang menggunakan region Amerika. Jadi istilah yang ada bisa berbeda. Ketiga, kalau kamu sudah menggunakan handphone dengan layar besar, lewati langkah satu sampai empat.

  1. Buka Setting > System > Display
  2. Cari pilihan Size of text, apps, and items on this display. Geser slider sampai ke 175% (normal 225%).
  3. Tap Apply.
  4. Restart handphone seperti yang diminta.
  5. Setelah proses restart selesai, buka Setting > Personalization > Start.
  6. Cari pilihan Show more tiles.
  7. Pilih On. Kalau kamu sudah menetapkan pilihan ini sebelumnya, bisa dimatikan dulu (Off), lalu nyalakan ulang (On).

Yang menyenangkan dari trik menggunakan lebih banyak tile di WIndows 10 Mobile ini adalah bisa menggunakan 2 tile besar berjejeran. Tampilannya seperti handphone layar besar seperti Lumia 1520 atau 640 XL.

Pilihan ini juga mengijinkan kita menggunakan lebih banyak tombol Quick Action. Dengan trik ini, tombol Quick Action jadi ada lima di tiap baris.

Tentu saja, sebagai konsekuensinya, semua tampilan dan tulisan menjadi lebih kecil (di handphone yang sudah kecil). Terus terang, tidak terlalu nyaman dengan tampilan kecil seperti ini. Apalagi untuk membaca teks.

Berguna atau tidak, terserah pada kalian penggunanya. Kalau kalian merasa tidak masalah dengan ukuran teks kecil, dan ingin bermain-main dengan Start Screen, silakan coba. Kalau merasa tidak nyaman, mencoba dulu juga tidak ada salahnya, nanti dikembalikan lagi seperti semua. Toh tinggal memilih pengaturan seperti sebelumnya.

    %d blogger menyukai ini: