Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition

Modem Terbaru Snapdragon X70 5G Bisa Bikin Ponsel Flagship Jadi Monster 5G!

snapdragon x70
Indri Penulis

Qualcomm umumkan modem terbaru Snapdragon X70 5G. Modem ini digadang-gadang bisa bikin ponsel flagship jadi monster 5G!

Acara tahunan MWC 2022 resmi dimulai dan diikuti oleh berbagai perusahaan teknologi seperti produsen ponsel, produsen komputer/laptop, dll.

Oya, perusahaan semikonduktor seperti Qualcomm dan MediaTek juga bergabung dalam acara tersebut lho. Kalau MediaTek memanfaatkan MWC 2022 untuk mengenalkan chipset kelas menengah terbaru Dimensity 8100 dan 8000, beda lagi dengan Qualcomm.

Qualcomm menggunakan MWC 2022 untuk mengumumkan modem terbaru mereka yang bernama “Snapdragon X70 5G.” Dia adalah penerus dari modem Snapdragon X60 5G yang rilis tahun 2020.

Pertanyaannya, apa saja yang ditawarkan oleh modem ini? Apalagi digadang-gadang modem ini dapat mengubah ponsel flagship menjadi monster 5G. Hm.. Baru mendengarnya saja rasanya sudah agak merinding hehehe. Baiklah kalau begitu, mari kita kupas lebih mendalam tentang keistimewaan Snapdragon X70 5G.

svg%3E

Snapdragon X70 5G dibangun menggunakan proses fabrikasi 4nm. Ia hadir dengan peningkatan kinerja, serta peningkatan kecepatan uplink dan downlink. Qualcomm menjelaskan kalau Snapdragon X70 5G bakal digabungkan dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang akan rilis akhir tahun ini.

Bagian yang menarik dari Snapdragon X70 5G adalah kecepatan unduhnya. Rupanya, Qualcomm masih tetap memberikan dukungan kecepatan unduh 10Gbps yang sama seperti Snapdragon X65, X60, X55 dan X50. Walau kecepatan unduhnya sama seperti pendahulunya, tapi Qualcomm telah menyematkan berbagai fitur canggih terbaru dan kemampuan AI.

Qualcomm juga mengatakan kalau Snapdragon X70 5G adalah ‘satu-satunya’ sistem modem-RF 5G yang komprehensif di dunia dengan prosesor AI bawaan. Prosesor AI tersebut hadir untuk membantu pengelolaan mobilitas, jangkauan yang lebih luas, dan menyajikan peningkatan dalam penyetelan antena adaptif hingga 30%.

Baca Juga:  Terkonfirmasi! Samsung Galaxy S23 Series akan Pakai Chipset Snapdragon

Snapdragon X70 5G juga menawarkan kecepatan downlink hingga 10Gbps, serta kecepatan unggah maksimal 3,5 Gbps (tapi kinerjanya di setiap ponsel bisa bervariasi). Selain itu, Snapdragon X70 5G juga merupakan modem komersial pertama yang mendukung setiap pita 5G dari 500MHz – 41GHz. Snapdragon X70 5G juga 60% lebih hemat daya, berkat teknologi 5G PowerSave Gen3 yang dimilikinya.