Beberapa orang sulit membedakan antara Smart TV dan Android TV Box. Agar tidak bingung, inilah perbandingan Smart TV VS Android TV Box.
Di era modern ini, sebagian pengguna sudah mulai meninggalkan TV konvensional. Sebagai gantinya, mereka mulai beralih memakai Smart TV yang katanya lebih canggih.
Lalu beberapa lainnya ada yang memakai Android TV Box sebagai pendamping TV. Tapi apa itu Android TV Box? Apakah dia sama dengan Smart TV?
Inilah yang biasanya membuat orang salah kaprah. Yakni membedakan Smart TV dengan Android TV Box. Jadi agar tidak bingung, saya akan berikan perbandingan antara Smart TV VS Android TV Box.
Perbandingan Smart TV VS Android TV Box
Smart TV
Smart TV juga biasa dikenal sebagai Internet TV. Smart TV adalah TV apa pun yang bisa menyediakan program tambahan lewat jaringan internet.
Kalau diumpamakan, Smart TV mirip seperti komputer ada di dalam TV. Smart TV punya beberapa fitur utama yang membuatnya berbeda dari TV biasa.