Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition

Setting Untuk iPhone Baru Yang Wajib Kamu Perhatikan

setting iphone
Anom Penulis

Ketika kamu punya iPhone baru, tentu ada beberapa pengaturan yang akan kamu terapkan. Kalau kamu bingung apa saja setting iOS yang perlu kamu lakukan pada iPhone baru, di sini kami berikan panduannya.

Tidak semua orang telaten mengatur berbagai setelan pada barang elektronik mereka, seperti di smartphone. Padahal setelan itu penting, baik dari sisi keamanan dan kenyamanan. Berbagai setelan ini yang akan mencerminkan kalau ponsel itu milikmu. Begitu juga untuk iPhone.

Apalagi, ada kemungkinan besar kamu baru pindah dari ekosistem Android. Sehingga bisa jadi kamu belum familiar dengan pengaturan iPhone.

Nah, apa saja setting pada iPhone baru yang wajib kami perhatikan?

Bahasa

Bagi beberapa orang mungkin ini tidak penting. Tapi kadang perbedaan istilah teknis dalam bahasa Indonesia dan Inggris bisa membuat orang tidak nyaman. Jadi pilihan bahasa cukup penting agar kamu nyaman mengatur iPhone lebih jauh.

Kamu bisa menemukan pengaturan bahasa iPhone di: Setting (Pengaturan) > General (Umum) > Language & Region (Bahasa & Wilayah).

pengaturan bahasa iphone

Yang tidak kalah penting, di sini kamu juga bisa mengatur kalender (standar: Gregorian) dan satuan suhu (Temperature Unit) apakah Celcius (ºC) atau Fahrenheit (ºF). Indonesia, tentu saja, menggunakan Celcius.

Face / Touch ID & Passcode

Setelan Face ID atau Touch ID dan Passcode tentu berguna untuk mengamankan iPhone milikmu supaya tidak bisa sembarangan diakses orang.

Pengaturan ini bisa kamu akses di: Setting > Face ID & Passcode (Touch ID & Passcode).

Control Center

Control Center (Pusat Kontrol) merupakan panel yang memungkinkan kamu melakukan pengaturan cepat di iPhone. Misalnya mengatur kecerahan layar, volume, mengaktifkan WiFi, dll.

Kamu bisa mengakses setelan ini di: Setting (Pengaturan) > Control Center (Pusat Kontrol).

Baca Juga:  Lini iPhone 14 Hadir & Versi Pro Punya Kamera Depan Seru

Kalau ingin tahu langkah demi langkahnya, silakan baca artikel Cara Mengatur Pusat Kontrol di iPhone.

Nama iPhone

Kamu bisa memberi nama iPhone milikmu supaya lebih unik. Pemberian nama ini berguna agar iPhone milikmu bisa mudah kamu kenali ketika terhubung dengan perangkat lain (misalnya di MacBook lewat AirDrop).

Untuk mengganti nama iPhone, kamu bisa akses: Setting (Pengaturan) > General (Umum) > About (Tentang) > Name (Nama).

Setelan Download Aplikasi dari App Store

Setelan unduhan aplikasi dari App Store akan mengatur perilaku update dan download sehubungan pemakaian jaringan internet. Tentunya kamu tidak ingin kuota internet habis gara-gara download aplikasi ketika kamu tidak terhubung pada WiFi.

Kamu bisa menemukan setelan download aplikasi ini di: Setting (Pengaturan) > App Store.

svg%3E

Tampilan Layar Utama

Tidak ada lagi setelan yang paling mencerminkan siapa kamu selain pengaturan layar utama (Home Screen). Kamu bisa memindah aplikasi, baik di layar maupun di dock, juga menambah widget.

Kamu bisa mengatur berbagai ikon di layar utama dengan tekan agak lama (tap hold) sampai ikon bergoyang. Setelah itu kamu bisa menggesernya (baik ke layar lain maupun ke dock). Pada kondisi edit ini (ikon bergoyang), kamu juga bisa menambah widget dengan menekan tombol plus ⊕ di pojok kanan atas.

Kamu bisa membaca lebih jauh soal pengaturan aplikasi di layar utama pada artikel Cara Pindah Aplikasi antara Home Screen dan App Library.

Pengisian Otomatis Pasword

Fitur pengisian password otomatis (Autofill Password) akan membantumu masuk ke akun yang ada di aplikasi iPhone atau yang kamu akses lewat browser. Saran pengisian password ini akan muncul di bagian atas keyboard ketika kamu butuhkan.

Baca Juga:  Mark Zuckerberg WhatsApp vs iMessage: iMessage Kalah Aman!

Kamu bisa mengakses pengaturan ini di: Setting (Pengaturan) > Passwords > AutoFill Passwords.

Kamu juga bisa menambahkan aplikasi Password Manager lain jika kamu memakainya (selain Keychain dari Apple).

Pemberitahuan / Notifikasi

Kamu bisa mengatur bagaimana notifikasi di iPhone bekerja. Termasuk untuk pemberitahuan yang kurang penting dan ingin kamu masukkan ke Ringkasan Pemberitahuan (Notification Summary).

Kamu bisa mengaksesnya di: Setting (Pengaturan) > Notification (Pemberitahuan).

Kamu bisa membaca tutorial soal Notification Summary di artikel Cara Mengatur Ringkasan Pemberitahuan.

Informasi Medis

Pengaturan informasi medis (Medical ID) penting untuk kamu yang punya perawatan khusus untuk penyakit yang kamu derita. Dengan begitu, ketika ada situasi gawat darurat, orang yang membantu bisa melihat informasi medis ini dan memberi bantuan sesuai kondisi yang ada.

Kamu bisa mengatur informasi medis melalui aplikasi Health (bukan di Setting iPhone). Tekan gambar profil di aplikasi Health dan tekan Medical ID.

Di sini, kamu juga bisa menambahkan kontak yang bisa dihubungi dalam kondisi darurat. Lagi-lagi, ini berguna bagi yang menolong agar bisa memberitahu keluarga atau orang terdekatmu jika ada masalah.