Ada kabar gembira untuk kamu yang sering berkendara, terutama memakai mobil. Android Auto kini sudah secara resmi hadir di Indonesia.
Untuk yang belum tahu, Android Auto merupakan sebuah fitur yang memungkinkan sistem operasi Android hadir di layar yang ada di mobil melalui aplikasi di smartphone. Dengan fitur ini, pengendara bisa lebih mudah berinteraksi tanpa harus memegang handphone.
Tampilan Android Auto pun lebih besar dan lebih mudah kamu kontrol daripada aplikasi di smartphone. Kamu bisa mengakses Google Assistant, Navigasi (Google Maps), berkomunikasi, bahkan menikmati hiburan (musik).
Mungkin dukungan Google Assistant merupakan keuntungan terbesar, selain bisa mengontrol aplikasi seperti biasa. Tentunya karena perintah suara lebih aman daripada harus menekan tombol.
Google mengumumkan ketersediaan Android Auto di Indonesia dan beberapa negara lain melalui blog resmi mereka. Mereka menyebutkan kalau smartphone dengan Android 10 dan lebih baru bisa langsung menghubungkan smartphone mereka ke layar mobil. Sedangkan yang punya Android 9 harus mengunduh aplikasi di smartphone terlebih dulu.
Tentunya, selain dukungan sistem operasi Android di smartphone, pengendara Indonesia yang mau pakai Android Auto juga harus tahu mobil yang mendukung fitur ini.
Sebagai contoh, beberapa mobil Honda yang mendukung Android Auto adalah Accord (min. 2016), Civic (min. 2016), CR-V (min. 2017), Freed (min. 2017), atau Odussey (min. 2018). Kamu bisa mengetahui jenis mobil yang mendukung Android Auto secara lebih lengkap melalui situs resmi.