ASUS UX304
ASUS UX304
ASUS UX304

Bocoran Spesifikasi OPPO Reno 7 Series: Chipset, Kamera, Baterai, Dll

iywuie
Indri Penulis

Bocoran yang lebih lengkap soal spesifikasi OPPO Reno 7 Series akhirnya keluar. Penasaran? Ini dia bocoran lengkap OPPO Reno 7 Series.

OPPO Reno 6 Series resmi meluncur beberapa bulan lalu. Seri ini datang dalam beberapa model yakni OPPO Reno 6, OPPO Reno 6 Pro, OPPO Reno 6 Pro+ dan OPPO Reno 6 Z

Setelah OPPO Reno 6 Series rilis, nggak perlu waktu lama, gosip-gosip tentang penerusnya, OPPO Reno 7 Series mulai muncul di internet.

Sebenarnya sudah sejak Oktober lalu bocoran spesifikasi OPPO Reno 7 Series keluar. Namun November ini, situs Digital Chat Station menambahkan beberapa detil yang agak berbeda dengan rumor sebelumnya.

svg%3E
Sumber : GizTechToday

Menurut Digital Chat Station, seri ini akan hadir dalam empat model yakni OPPO Reno 7, OPPO Reno 7 Pro, OPPO Reno 7 Pro+ dan OPPO Reno 7 SE. Hanya saja Digital Chat Station nggak membeberkan spesifikasi OPPO Reno 7 SE.

Dimulai dari varian OPPO Reno 7 Pro+. Ponsel ini akan disokong chipset Dimensity 1200-Max, kamera utama 50MP dan baterai 4.500mAh dengan pengisian cepat 65W. Tebal ponsel ini 7,45mm dan beratnya 180g. Dia juga akan menampilkan speaker stereo dan moto linier sumbu-X.

Beralih ke model OPPO Reno 7 Pro. Smartphone ini akan ditenagai chipset Snapdragon 778G. Ponsel ini akan menggunakan kamera utama 64MP, baterai 4.500mAh dengan pengisian cepat 60W, dan akan lebih tebal 7,6mm dan tebal 185g.