Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE

Bagaimana Menampilkan Scroll bar di Mac Secara Permanen

Memunculkan scroll bar Mac
Avatar of Anom
Anom Penulis

Kalau kamu perhatikan, scroll bar Mac tidak terlihat (baik di OS X maupun macOS). Scroll bar baru muncul ketika kamu mulai menggeser halaman. Ada suka dengan hal ini dan ada pula yang ingin menampilkan scroll bar agar bisa mengontrol halaman lebih mudah.

Perubahan perilaku scroll bar ini terjadi di OS X Lion. Konon hal ini disebabkan karena Apple ingin perilaku antara iOS dan Mac OS X lebih sejalan. Entah apa pun perangkat Apple yang kamu miliki, perilakunya serupa.

Walau pun lebar scroll bar tidak besar, kelihatannya Apple juga ingin agar tampilan jendela kerja tidak terganggu. Toh menggeser halaman bisa dilakukan dengan natural. Tapi tentu saja hal ini sangat bisa diperdebatkan.


Baca juga: Cara Mengatur dan Menghapus Ikon di Menu Bar Mac


Tanpa ada scroll bar, kita tidak tahu sudah sejauh apa kita melihat atau membaca sebuah dokumen atau halaman situs. Kadang kita juga tidak tahu kalau ada halaman yang bisa digeser ke samping. Mau menggeser dengan cepat dan tepat pun sulit.

perbandingan scrollbar mac
Perbandingan tanpa scrollbar dan dengan scroll bar di Mac

Untuk yang sudah terbiasa sih mungkin bukan masalah. Tapi untuk pengguna baru — apalagi yang terbiasa dengan Windows — ini bisa cukup mengganggu.