Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition

Inilah Emoji Paling Populer di Tahun 2021

emoji paling populer
Anom Penulis

Emoji atau emoticon sangat sering kita pakai dalam percakapan sehari-hari. Baik di dalam aplikasi pesan seperti WhatsApp, maupun di konten media sosial seperti Instagram, TikTok, dll. Tapi apa emoji paling populer tahun 2021 ini?

Unicode Consortium, sebagai pihak yang menetapkan standar teks dan emoji, mengumumkan apa yang paling banyak dipakai melalui blog resmi mereka. Mungkin kamu sudah bisa menduganya.

Menurut mereka, ‘Tears of Joy’ 😂 (ngakak sampai nangis) merupakan emoji paling populer. Emoji ini mencapai jumlah 5% dari total seluruh penggunaan emoji. Di bawahnya, ada emoji ‘heart’ ❤️ (hati).

Secara keseluruhan, 10 emoji paling banyak dipakai meliputi 😂 ❤️ 🤣 👍 😭 🙏 😘 🥰 😍 😊. Namun, jumlah penggunaan antara 😂 dan ❤️ dengan yang lain terpaut jauh.

Ada yang menarik dari hal ini. Jajaran emoji yang paling banyak dipakai ini tidak banyak berubah dari tahun ke tahun. Misalnya tahun 2019 tidak jauh berbeda dengan tahun 2021.

2019: 😂 ❤️ 😍 🤣 😊 🙏 💕 😭 😘 👍

2021: 😂 ❤️ 🤣 👍 😭 🙏 😘 🥰 😍 😊

100 emoji yang banyak digunakan sudah mencakup 82% pemakaian seluruh emoji. Padahal ada 3663 emoji tersedia. Hm, kayaknya kita memang nggak kreatif ya? Hahaha.

Yang tidak kalah menarik, ada beberapa emoji yang populer untuk menggambarkan perasaan tertentu. Beberapa yang disebut oleh Unicode Consortium adalah ‘Rocket’ 🚀 untuk menggambarkan perubahan besar, ‘flexed bicep’ 💪 (otot bisep) untuk menggambarkan dukungan semangat atau sukses, dan ‘bouquet’ 💐 (buket bunga) untuk ucapan selamat.

Sementara itu, emoji yang paling tidak laku alias jarang dipakai adalah bendera negara. Padahal kategori ini termasuk yang memiliki jumlah terbanyak dalam koleksi (258 buah).

Yah, emoji memang salah satu cara paling mudah untuk mengekspresikan diri. Bahkan aplikasi media sosial dan pecakapan teks menambahkan emoji sebagai reaksi. Seperti di Facebook dan yang sedang diuji oleh Twitter.

Apakah kamu juga sering memakai salah satu emoji paling populer ini? Mungkin ada emoji lain yang suka kamu pakai?