Kamera Fujifilm Instax Mini Evo akhirnya hadir di Indonesia. Baca di sini buat tahu spesifikasi dan harga Fujifilm Instax Mini Evo.
Pasar kamera instan di Tanah Air kini kedatangan tamu baru yakni Fujifilm Instax Mini Evo. Dia adalah kamera hybrid seharga Rp 2,9 juta yang kini sudah bisa kamu beli secara online atau offline.
Dibanderol dengan harga cukup terjangkau, kira-kira bagaimana spesifikasi yang ditawarkan oleh Fujifilm Instax Mini Evo? Mari kita lihat.
Spesifikasi Kamera Fujifilm Instax Mini Evo
Sebelum mengulik spesifikasi Instax Mini Evo, rasanya kurang afdol kalau saya nggak membahas desainnya terlebih dulu ya.
Oke, hal yang paling mencolok dari kamera ini adalah desain retronya. Ya, kamera dengan desain retro memang selalu terlihat unik, dan tentunya punya tempat spesial di hati sebagian penggila kamera.
Kesan retro pertama yang bakal kamu lihat adalah pada bodi luar kamera. Bodi Instax Mini Evo dibalut dengan warna silver dan dilapisi material kulit berwarna hitam. Khas seperti kamera-kamera jadul. Nggak cuma itu, perpaduan kedua warna itu juga membuat Instax Mini Evo terlebih lebih maskulin dibanding kamera Instax lainnya.
Uniknya, Instax Mini Evo juga dibekali tuas kamera berbentuk unik lho. Bagian tersebut terinspirasi dari tuas yang dipakai untuk menggulung roll film di kamera analog. Membuat kesan retro yang dimilikinya makin kental.
Sekarang pindah ke segi fitur. Instax Mini Evo kini telah dibekali fitur Printer Lever. Dengan fitur ini, kamu bisa mencetak foto langsung dari kamera. Fyi, Instax Mini Evo adalah kamera Instax pertama yang dibekali fitur Printer Lever lho.
Nggak cuma itu. Kamu juga bisa mencetak foto dari dari ponsel ke kamera Instax Mini Evo lho. Kamu hanya perlu memasang aplikasi Instax Mini Evo di ponsel terlebih dulu (tersedia untuk Android dan iOS). Setelah itu kirim foto mana yang ingin kamu cetak di ponsel (dia pakai koneksi Bluetooth), dan tadaa.. foto tersebut akan dicetak oleh kamera Instax Mini Evo.
Fitur lain yang nggak kalah unik adalah hadirnya 10 opsi efek lensa dan 10 efek film langsung di kamera. Fitur ini memungkinkan Instax Mini Evo menawarkan total 100 kombinasi efek lensa dan film yang bisa memuaskan hasrat kreatif pengguna.
Adapun 10 lensa efek yang disajikan Instax Mini Evo antara lain Normal, Vignette, Soft Focus, Blur, Fisheye, Color Shift, Light Leak, Mirror, Double Exposure, dan Half-Frame. Sedangkan 10 efek film yang ia sajikan antara lain Normal, Vivid, Pale, Canvas, Monochrome, Sepia, Yellow, Red, Blue, dan Retro.
Terakhir masalah memori. Semua hasil jepretan Instax Mini Evo akan langsung tersimpan di memori internal kamera. Untuk kapasitasnya, memori internal Instax Mini Evo mampu menampung hingga 45 foto. Kalau masih kurang, kamera ini punya slot microSD untuk memori tambahan.