Gadget kategori baru milik Apple sungguh viral. Bukan hanya fitur-fiturnya yang menjanjikan, tapi juga harganya yang bikin ginjal bergetar. Headset yang bernama Apple Vision Pro tersebut dibanderol dengan harga yang mahal, sekitar $3,500 atau sekitar 50 juta rupiah!
Namun, kabar baiknya, ada berita yang menyebutkan bahwa Apple sedang merencanakan membuat headset yang lebih murah. Berita ini datang dari Mark Gurman, yang sering memberikan bocoran tentang produk Apple.
Menurut Gurman, Apple berencana untuk membuat headset Apple Vision versi yang lebih murah dan ditargetkan untuk dijual pada akhir tahun 2025.

Headset murah ini akan memiliki beberapa perubahan, seperti desain yang lebih sederhana dan penggunaan AirPods untuk suara.
Tetapi, meski murah, Apple tidak akan mengurangi beberapa fitur penting. Fitur-fitur ini seperti layar EyeSight dan sistem pelacakan mata dan tangan. Fitur-fitur tersebut cukup penting, kalau diibaratkan seperti fitur layar sentuh pada iPhone.
Sebelumnya, Apple memang pernah merilis gadget versi murah lainnya. Salah satu contoh adalah iPhone murah (jika dibandingkan dengan ponsel buatan mereka sendiri). Apple merilis iPhone XR yang tetap memiliki berbagai fitur layaknya iPhone namun dijual dengan harga yang relatif lebih terjangkau.
Pada akhirnya, kita semua harus menunggu sampai tahun 2025 untuk melihat apakah rumor Apple benar-benar akan merilis headset murah ini terjadi atau tidak.
Jadi, mari kita nantikan!




