Google Play Games PC Beta kini resmi hadir di Indonesia. Seperti apa spesifikasi PC yang diperlukan untuk jalankan Google Play Games PC?
Selama ini ada banyak game Android seru yang bertebaran di Play Store. Sayangnya, tidak semua game tersebut punya versi PC. Padahal jika dimainkan dalam versi PC, mungkin sensasi gameplay-nya jadi lebih seru.
Google paham soal masalah tersebut. Makanya Google coba menghadirkan layanan baru bernama Google Play Games PC. Sebelum resmi diluncurkan, layanan tersebut diuji coba dalam versi beta terlebih dulu.
Setelah beberapa bulan diumumkan, kini Google Play Games PC Beta sudah mulai diuji coba ke Indonesia. Lalu seperti apa spesifikasi yang diperlukan agar komputer bisa menjalankan Google Play Games PC? Mari kita simak.
Spesifikasi Komputer untuk Google Play Games PC Beta
Awal tahun ini, Google sudah mulai menguji coba Google Play Games PC versi Beta. Di awal kemunculannya, layanan tersebut baru diuji coba di 3 negara.
November 2022 ini akhirnya Google Play Games PC Beta resmi menyambangi Indonesia. Untuk mencoba layanan tersebut, kamu bisa klik disini.
Pertanyaannya, seperti apa sih spesifikasi PC yang dibutuhkan agar dapat menjalankan Google Play Games PC? Ini dia spesifikasi minimum komputer untuk menjalankan Google Play Games PC:
- OS: Windows 10 (v2004)
- Penyimpanan: SSD dengan 10GB ruang penyimpanan yang tersedia
- Memori: RAM 8GB
- GPU: GPU Intel UHD Graphics 630 atau yang setara dengannya
- Prosesor: CPU dengan 4-core fisik
- Persyaratan Lain: Memiliki akun admin Windows, dan virtualisasi hardware harus diaktifkan.
Perlu kamu tahu, persyaratan minimum yang ada di atas tidak menjamin kemampuan untuk menjalankan Google Play Games PC. Soalnya beberapa game sudah memiliki setelan in-game, sehingga kamu masih perlu menyesuaikan performa PC.
Tapi kalau kamu mau merasakan performa gameplay yang lebih bagus, PC dianjurkan memiliki spesifikasi seperti ini:
- OS: Windows (v2004)
- Penyimpanan: SSD dengan 10GB ruang penyimpanan yang tersedia
- Memori: RAM 8GB
- GPU: GPU kelas gaming, seperti NVIDIA GeForce MX450
- Prosesor:Â CPU dengan 8-core logic
- Persyaratan Lain: Memiliki akun admin Windows, dan virtualisasi hardware harus diaktifkan.
Oya selama penginstalan, kamu akan diminta untuk mengaktifkan Hypervisor/Hardware Accelerated Exceution Manager (HAXM). Selain itu pastikan SSD PC-mu sudah terkonfigurasi sebagai drive utama ya.
Selain itu, tidak semua akun Google bisa mencoba Google Play Games PC versi beta ya. Setidaknya akunmu harus memenuhi syarat supaya bisa mencicipi layanan tersebut.
Pastikan kamu menggunakan akun Google pribadi dan sudah berusia 18 tahun ke atas. Selain itu pastikan kamu sudah menyetel mata uang sesuai negara Indonesia ya (pastikan pakai RP, bukan $ atau kurs mata uang negara lain).
Jika kamu ingin masukan, kritik atau saran terkait artikel ini, kamu bisa sampaikan ke email [email protected] Atau kamu juga bisa meninggalkan pesan cinta di kolom komentar. ^_^
Oya, jangan lupa baca juga artikel seru seputar Google lainnya di Urbandigital. Seperti artikel seputar kabar terbaru, tutorial, fitur unik, dll dari Indri. Jangan sungkan juga untuk meninggalkan komentar di artikel saya atau teman-teman yang lain.
Sumber:
- Spesifikasi Komputer untuk Google Play Games PC Beta – https://support.google.com/googleplaygamesonpc/answer/11358071?visit_id=638030343847176378-991002178&p=eligibility_troubleshooting&rd=1&hl=id