Setelah menunggu lama dan tidak sesuai dengan janji dari Rockstar Game, akhirnya game GTA San Andreas Windows Phone hadir menyambangi para penggunanya di platform besutan Microsoft.
Gameplay dari GTA San Andreas Windows Phone memiliki beberapa peta terbuka meliputi San Andreas dan tiga kota mayornya yaitu Los Santos, San Fierro dan Las Venturas.
Fitur Grand Theft Auto: San Andreas:
- Remaster, grafik dengan resolusi tinggi yang dibangun khusus untuk dimainkan di platform mobile meliputi pencahayaan, warna dan peningkatan karakter.
- Kontrol dual analog untuk kamera dan kontrol gerakan.
- Tiga skema kontrol berbeda dan kontrol yang bisa di kustom dengan pilihan kontekstual.
- dll
GTA San Andreas Windows Phone dibanderol dengan harga cukup mahal, yaitu Rp 60.360. Dengan grafis seberat ini, game GTA San Andreas ini baru bisa dimainkan untuk device Windows Phone dengan RAM 1GB dan sisa memory lebih dari 2.5 GB.