Harga dan Spesifikasi ASUS ZenFone Zoom S
Bodi dan Layar |
|
Memori |
|
Software |
|
Hardware |
|
Konektivitas |
|
Kamera Utama |
|
Kamera Depan |
|
Baterai |
|
Beli online | Klik disini |
Pandangan Pertama ZenFone Zoom S
ASUS ZenFone Zoom S merupakan nama lain dari ZenFone 3 Zoom. Saya tidak begitu tahu mengapa ASUS mengubah nama smartphone ini ketika akan di rilis secara resmi di Indonesia. Mungkin karena sebelumnya ASUS sudah pernah mengeluarkan ZenFone 4 dan perlu mengubah nama agar bisa lebih mudah memberi nama pada varian baru ZenFone mendatang.
ZenFone Zoom S memiliki desain yang cukup familiar dengan ponsel ZenFone sebelumnya. ASUS masih membawa desain khas mereka untuk smartphone ini. Tampilan dari ponsel ini terlihat elegan, tipis dan nyaman digenggam, meskipun layar yang dimiliki sebesar 5.5 inchi.
Kamera
Yang menarik dari ZenFone Zoom S adalah adanya sistem dual camera inovatif. Sebuah kamera utama dengan aperture f/1.7 serta 25mm wide-angle dipadankan dengan sensor Sony IMX362 resolusi 12MP dan ukuran sensor besar yakni 1.4µm pixel (ukuran sensor 1/2.55”) serta sebuah kamera zoom 59mm 12MP dengan dukungan 2,3x optical zoom serta total 12x zoom.
Sensor sidik jari
ZenFone Zoom S membenamkan sensor sidik jari yang terletak di bagian belakang, sama seperti seri ZenFone 3 lainnya.
Baterai
ZenFone Zoom S juga diperkuat oleh baterai berkapasitas besar, yakni 5.000mAh. Dikombinasikan dengan prosesor yang paling hemat energi saat ini, yakni Qualcomm Snapdragon 625, ZenFone Zoom S mampu bertahan hingga 6,4 jam non stop saat digunakan untuk merekam video 4K Ultra HD, atau waktu standby yang mencapai 42 hari.
Harga ZenFone Zoom S
ZenFone Zoom S akan dibanderol dengan harga resmi Rp 6.000.000 dan tersedia berbagai penawaran menarik jika kalian membelinya di beberapa e-commerce yang telah bekerjasama.