ROG Strix G13
ROG Strix G13
ROG Strix G13

11 Hal Penting Tentang Menyimpan File di LINE Keep

cara mengirim file lewat line keep
Avatar of Anom
Anom Penulis

Kita bisa menyimpan file di LINE dengan mudah. LINE memiliki fitur yang disebut LINE Keep atau singkatnya Keep. Di sana, kita bisa menyimpan file; baik foto, teks, atau file lain untuk kemudian dikirim ke percakapan.

Gampangnya, Keep adalah fitur penyimpanan cloud untuk Line. Saat ini, bertukar file di aplikasi chatting sudah wajar. Mungkin malah sudah menyaingi pengiriman melalui email. jadi menggunakan sistem cloud sangat logis dilakukan.

Lagi pula, seringkali ada gambar atau file yang sering beredar di percakapan. Terutama di grup. Misalnya meme atau cerita lucu. Dengan LINE Keep, berbagai hal seperti itu lebih mudah dilakukan. Kalau di handphone atau di komputer, bisa jadi terselip di berbagai file lain, atau malah tidak sengaja terhapus.

Apa saja yang perlu diketahui tentang menyimpan file di LINE Keep?

Keep Bisa menyimpan berbagai format file

Kita bisa menyimpan pesan yang dikirim teman, teks catatan, gambar, video, dan pesan suara (voice message). Kita juga bisa menyimpan file dokumen seperti: Word, Excel, PDF, dll.


Mengenal Keep

Inilah bentuk ikon Keep:

ikon line keep


Cara menyimpan file di LINE Keep

  1. Dari kiriman teman
    • Di komputer
      • Media: Lihat pilihan di bawah gambar, video, dll. Pilih Keep.
      • Teks: Seleksi teks yang hendak disimpan. Klik kanan (akan muncul drop down menu), dan pilih ‘save in Keep‘ (simpan di Keep).
    • Di handphone
      • Tekan dan tahan (tap + hold) pesan atau file yang bersangkutan, kemudian pilih Keep.
        svg%3E
    • Catatan: Foto dari akun resmi tidak bisa disimpan di Keep.
  2. Dari perangkat
    • Di komputer
      • Klik tombol Keep di samping kanan foto profilmu di tab kontak, atau di sebelah kanan bawah di profilmu.
      • Setelah Keep muncul, pilih tanda [icon name=”plus” class=”” unprefixed_class=””] di sebelah kanan atas. Pilih salah satu: New Memo (Text), Capture screen, atau Send File (Upload Files). Keep mendukung drag & drop.
    • Di handphone
      • Buka Keep dari Profil, lalu tekan ikon [icon name=”plus” class=”” unprefixed_class=””] di sebelah kanan atas.

Cara melihat file yang kita simpan di Keep

Mudah. Caranya sama dengan ketika kita menyimpan file dari perangkat. Buka Keep dari profilmu.

svg%3E


Batasan ukuran file di LINE Keep

Line menyediakan penyimpanan sebesar 1 GB di Keep. Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  • File dengan ukuran lebih besar dari 50 MB hanya akan disimpan selama 30 hari. Di daftar file akan ada informasi hitung mundur (countdown, D-29).
  • Maksimal ukuran file foto adalah 20 MB, atau resolusi maksimal 10.000 x 10.000 pixel.

Berbagi file dari LINE Keep

Kita bisa mengirim file dari Keep dengan dua cara. Di dalam percakapan, dan dari penyimpanan Keep.

  1. Di Percakapan
    • Di komputer:
      • Tekan tombol Keep di sebelah atas baris bidang ketikan.
      • Setelah Keep terbuka, pilih file yang ingin dikirim.
      • Tekan tombol kirim (send).
    • Di handphone:
      • Tekan ikon [icon name=”plus” class=”” unprefixed_class=””], lalu pilih Keep.
      • Pilih file yang hendak dikirim.
      • Tekan tombol kirim (send)
        svg%3E
  2. Dari Keep
    • Di komputer (ada dua cara):
      1. Klik kanan file yang bersangkutan. Lalu pilih ‘send to chat‘ dari dropdown menu.
      2. Klik ikon [icon name=”ellipsis-v” class=”” unprefixed_class=””] , pilih ‘send to chat‘ dari dropdown menu, lalu pilih file yang mau dikirim.
    • Di handphone:
      • Tekan ikon [icon name=”ellipsis-h” class=”” unprefixed_class=””] di sebelah kanan atas,pilih ‘send to chat‘ dari dropdown menu, lalu pilih file yang mau dikirim.
  3. Kirim ke Timeline (berlaku untuk gambar/foto)
    • Di komputer:
      • Buka foto yang bersangkutan di Keep.
      • Tekan pilihan ‘Forward‘ di bagian bawah.
      • Pilih ‘Send to Timeline‘ dari dropdown menu.

Foto di LINE Keep bisa diedit

Kalau kita membuka file foto di Keep, akan ada pilihan edit di sana. Kita bisa melakukan seleksi, memberikan efek piksel (seperti–ahem–disensor), menambah tulisan, dan menambah coretan tangan.

Fitur edit ini juga berlaku kalau kita mengambil screen capture.


Bisa Membuat Kumpulan Koleksi

Koleksi bagaikan folder yang berguna untuk mengelompokkan berkas di Keep. Misalnya koleksi ‘Liburan di Bali’ atau ‘Meme’. Kamu bisa membuat sampai 100 Koleksi di sini.

Cara membuat Koleksi:

  1. Di halaman Keep, tekan tanda [icon name=”plus” class=”” unprefixed_class=””] di bagian Koleksi.
  2. Beri nama Koleksi tersebut.
  3. Tekan tombol ‘Create’ di pojok kanan atas.

Menambah Berkas ke Koleksi:

  1. Pilih berkas yang ingin kamu tambahkan ke Koleksi.
  2. Tekan tombol [icon name=”plus” class=”” unprefixed_class=””] .
  3. Pilih Koleksi yang bersangkutan.

svg%3E


Gunakan Fitur ‘Favorit’

Kamu juga bisa menandai atau mengumpulkan berkas yang sering kamu pakai. Kamu bisa pakai fitur ‘Favorit’ di LINE Keep.

Cara Memakai Fitur Favorit LINE Keep:

  1. Buka berkas yang bersangkutan di Keep.
  2. Tekan tanda bintang [icon name=”star” class=”” unprefixed_class=””] di pojok kanan atas.

svg%3E


File di LINE Keep milik pribadi

Seperti layanan penyimpanan cloud lain, file yang ada di Keep bersifat pribadi. File tersebut bisa dilihat oleh teman, kalau kita mengirimnya ke percakapan atau Timeline (untuk foto).

Hal ini berlaku juga untuk teks atau gambar yang kita simpan dari percakapan. Kalau kita menyimpan teks atau gambar dari percakapan dengan seseorang atau di grup, mereka tidak akan bisa melihatnya, kecuali kalau kita kirim kembali.


File di LINE Keep bisa kembali walau kita berganti handphone atau perangkat

Akun LINE terikat dengan alamat email atau akun Facebook. Jadi, selama kita tetap masuk dengan akun tersebut, kita tetap bisa mengakses file di Keep sebelumnya.


Itulah beberapa hal yang perlu diketahui soal menyimpan file di LINE Keep. Kalau ada yang kurang, saya mohon maaf, dan minta pemakluman. Karena yang namanya fitur aplikasi selalu berkembang. Apalagi ada banyak platform berbeda, dan perkembangannya tidak selalu sama. Contohnya, LINE Keep belum tersedia di aplikasi universal LINE Windows 10.

Toh, kalau fitur itu tersedia, kemungkinannya tidak akan terlalu jauh berbeda. Paling tidak logika penggunaannya tetap sama.