Pembaruan Pokemon Go bakal hadir awal Agustus 2020. Dalam pembaruan itu, Pokemon Go bakal menghentikan dukungan untuk perangkat Android 32-bit.
Permainan Pokemon Go rilis 2016 silam. Sejak rilis, game ini telah memberikan dukungan ke banyak perangkat, termasuk untuk perangkat Android 32-bit.
Sayangnya, Juni ini Pokemon Go mengumumkan hal yang mungkin cukup mengecewakan. Terutama buat kalian yang masih memakai smartphone Android 32-bit.
Penghentian Dukungan Pokemon Go untuk Android 32-bit
Lewat situs resminya, Pokemon Go mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan dukungan untuk perangkat Android 32-bit. Penghentian dukungan bakal dimulai dalam update awal Agustus 2020.
Pembaruan nanti hanya berlaku untuk perangkat Android 32-bit. Jadi buat kalian yang memakai ponsel Android 64-bit dan iOS, tidak perlu khawatir. Akun kalian tidak akan kena dampak apapun.
Perangkat Android 32-bit yang bakal kena imbasnya cukup banyak. Contohnya Samsung Galaxy S4, S5, Note 3 dan J3, Sony Xperia Za dan Z3, Motorola Moto G, dan perangkat Android yang rilis sebelum tahun 2015.