ROG Strix G13
ROG Strix G13
ROG Strix G13

Realme 10 Rilis di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan Dengan Spesifikasi Siap Gaming

realme 10
Sumber: realme
Avatar of Indri
Indri Penulis

Ponsel kelas menengah realme 10 rilis di Indonesia. Ponsel ini meluncur dengan harga Rp 2 Jutaan, tapi punya spesifikasi yang siap dipakai untuk main game.

realme mengumumkan ponsel terbarunya ini melalui acara peluncuran “realme 10 | Beat the Competition” pada tanggal 9 November 2022. Acara peluncuran ini juga ditayangkan langsung di kanal resmi YouTube Realme Indonesia.

Sebagai ponsel yang menyasar anak muda, Realme tetap berpegang pada tradisinya. Realme menghadirkan sebuah ponsel dengan harga terjangkau dan spesifikasi menarik.

realme 10 Rilis di Indonesia, Spesifikasinya Gimana?

Spesifikasi realme 10 meliputi layar Super AMOLED 90Hz, chipset MediaTek Helio G99, RAM dinamis hingga 16GB, dan kapasitas penyimpanan 128GB.

Fitur yang cukup menarik ini adalah RAM dinamis. Fitur ini akan mengembangkan RAM awal menjadi lebih besar sesuai kebutuhan. Selain itu, setiap bit data yang disimpan akan di-refresh secara berkala supaya tidak hilang.

realme 10
Sumber: realme

Fyi, RAM dinamis bukan hal baru dalam industri smartphone lho. Sebelumnya, fitur serupa juga sudah pernah dipakai ponsel Infinix Hot 20.

Untuk urusan daya tahan, realme 10 ditenagai baterai 5000mAh. Ponsel ini juga mendukung fitur fast charging SUPERVOOC 33W, agar pengisian daya baterai bisa berjalan lebih cepat.

Dengan baterai kapasitas segitu, aktivitas gaming bisa bertahan lama. Apalagi dengan teknologi pengisian cepat, pengguna nggak perlu khawatir meninggalkan game lama-lama cuma untuk mengisi daya.

Satu lagi yang bikin ponsel ini cocok buat nge-game. Ponsel terbaru realme ini dibekali 200% Ultraboom Speaker. Sesuai namanya, speaker ini bisa mengeluarkan suara 200% lebih dahsyat dibanding speaker biasa. Alhasil, sensasi pas main game bakal lebih gila.

Bagaimana dengan spesifikasi kameranya? Walaupun ponsel ini datang dengan berbagai fitur penunjang aktivitas gaming, tapi urusan kamera nggak disepelekan kok.

Di bagian belakang realme 10, kamu bisa menemukan Color AI Kamera 50MP dan kamera potret (depth) 2MP. Lalu di bagian depan ada kamera selfie 16MP.

Dengan spesfikasi yang seperti itu, realme 10 nggak hanya cocok untuk main game. Tapi aktivitas fotografi pun tetap bisa terpenuhi dengan baik.

Berapa Harga realme 10 di Indonesia?

Realme 10 rilis di Indonesia dengan dua variasi warna, spesifikasi, dan harga berbeda. Untuk warna, ponsel ini tersedia dalam pilihan Rush Black dan Clash White.

realme 10
Sumber: Kamu 365

Berikut harga Realme 10 berdasar spesifikasinya:

  • Rp2.799.000 — RAM 4GB + 128GB
  • Rp3.199.000 — RAM 8GB + 128GB

Nah yang saya sebutkan di atas adalah harga asli realme 10 berdasarkan spesifikasinya. Dalam laman resmi realme Indonesia, realme mengatakan kalau mulai tanggal 11 – 14 November 2022, akan ada flash sale besar-besaran untuk ponsel realme 10.

Kalau kamu penasaran berapa harga realme 10 saat flash sale, pantengin artikel terbaru saya. Karena saya akan mengupas tuntas promo ponsel di event belanja online 11.11 besok!


Jika kamu ingin memberikan pertanyaan atau masukkan, silakan tulis di kolom komentar atau kirim  email  ke [email protected].