Selain berkesempatan memberi review laptop ASUS Vivobook Pro 16X OLED, saya juga mendapat kesempatan mencoba ROG Cetra II, sebuah in-ear gaming earphone. Hm, seperti apa ya suara yang keluar dari earphone ini?
ROG Cetra II merupakan in-ear gaming earphone berbasis kabel yang dilengkapi dengan frekuensi 20Hz – 40KHz, saluran stereo dan virtual 7.1, fitur Active Noise Cancelling, driver karet silikon cair (LSR), pencahayaan Aura Sync, dan menggunakan USB-C. Mikrofon earphone ini tersembunyi di dalam earbud dan di bagian kabel terdapat kotak kontrol, tempat kamu mengatur volume, tombol play/pause, dan mode Ambien/ANC.
Paket Penjualan
Ketika kamu membeli earphone ini, selain mendapatkan perangkat ROG Cetra II, kamu juga akan mendapat tas sebagai wadah untuk membawanya dalam perjalanan. Kemudian, kamu juga akan mendapatkan cadangan ujung silikon dalam 3 ukuran (3 pasang), ujung foam (sepasang), sirip telinga dalam 3 ukuran (3 pasang), dan sebuah klip.
Penggunaan
Seperti yang mungkin sudah kita ketahui bersama, in-ear earphone dipakai dengan memasukkan ujungnya ke dalam kanal telinga. Itu sebabnya ada beberapa cadangan di dalam paket penjualan. Sehingga kamu bisa menyesuaikan earphone dengan anatomi telinga.
Dalam hal ini, setelah mencoba ujung silikon yang paling kecil, saya mendapati kalau ternyata ujung itu masih kurang sesuai dengan lubang telinga saya. Akhirnya, saya menggunakan ujung foam/busa. Saya merasa ujung itu lebih fleksibel dan mampu menutup kanal telinga dengan lebih sempurna.
Lalu kalau lubang telinga tertutup bagaimana kalau kita mau ngobrol dengan orang lain? Nah, di sinilah tombol kontrol Ambien atau ANC di kabel berfungsi. Jika kamu memencet tombol yang berada di bagian samping itu, kamu bisa mengaktifkan mode Ambien / ANC.
Ketika fitur itu aktif, maka kamu akan mendapatkan suara full di telinga. Lalu ketika kamu mematikannya, suara akan lebih kecil dan kamu bisa mendengar suara di sekitar. Ini berguna, tentunya seperti kasus di atas, jika kamu ngobrol dengan seseorang. Harus saya katakan, fitur ini bekerja dengan cukup baik.