Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE

ROG Phone 5 Warna Putih Kelihatan Lebih Keren Dari Versi Hitam

rog phone 5 putih
Avatar of Anom
Anom Penulis

Smartphone gaming unggulan ASUS, ROG Phone 5, sebentar lagi akan meluncur secara resmi. Tapi hal itu tidak menghalangi munculnya bocoran terbaru. ROG Phone 5 disebut memiliki varian warna putih.

Bocoran ini datang dari Ishan Agarwal di Twitter. Ia mengunggah beberapa gambar render resmi ponsel itu beserta aksesoris AeroActive Cooler 5. Menariknya, ia juga mengunggah gambar render varian yang berwarna putih.

Nuansa ROG Phone 5 Putih Berbeda

Terus terang varian warna putih ini kelihatan lebih keren dari yang warna hitam. Kalau varian hitam memiliki aksen warna biru-merah, varian putih memiliki aksen biru hijau. Namun tetap ada warna hitam sebagai kontras di modul kamera dan rangka bodi.

ROG Phone 5 putih
ROG Phone 5 Warna Putih Kelihatan Lebih Keren Dari Versi Hitam

Penampilan varian warna putih ini mungkin mengingatkan kita pada laptop ROG Zephyrus G14. Apalagi ROG Phone 5 juga akan memiliki desain dot matrix di bodi bagian belakang.

Detil AeroActive Cooler 5

Lalu kalau kamu perhatikan, aksesori AeroActive Cooler 5 juga mendapat perubahan. Ada semacam penyangga terlipat di bagian bawah kipas. Kemudian terlihat juga semacam tombol di sisi kanan kiri kipas. Mungkinkah ini tombol fisik tambahan?

svg%3E
ROG Phone 5 Warna Putih Kelihatan Lebih Keren Dari Versi Hitam

Anyway, secara keseluruhan desain ini menunjukkan tampilan yang keren, mungkin paling keren di antara seluruh generasi ROG Phone. Lebih modern, lebih bersih, dan juga lebih sporty.

Tentu belum ada yang pasti sampai ASUS mengumumkan ponsel gaming ini secara resmi. Namun kalau ROG Phone 5 warna putih ini memang meluncur, yang mana yang akan kamu pilih? Versi hitam atau putih?