ROG Strix G13
ROG Strix G13
ROG Strix G13

RUMOR! Samsung akan Mendebutkan SoC Exynos 992 di Galaxy Note 20

RUMOR! Samsung akan Mendebutkan SoC Exynos 992 di Galaxy Note 20
Avatar of Indri
Indri Penulis

Samsung dikabarkan segera meluncurkan Exynos 992. Dari rumor yang beredar, Exynos 992 diprediksi akan debut di smartphone Galaxy Note 20 yang akan datang.

Samsung adalah salah satu perusahaan teknologi yang memproduksi prosesor secara mandiri. Prosesor unggulan dari perusahaan ini adalah Exynos. Sementara itu, versi terbaru yang ada sampai saat ini adalah Exynos 990.

SoC ini diproduksi dengan proses 7nm LPP EUV (ultra-violet ekstrem) dan fitur CPU triple-cluster. Prosesor andalan Samsung ini akhirnya muncul dalam Samsung Galaxy S20 yang meluncur awal tahun ini.

Sekarang perusahaan dikabarkan tengah mengembangkan penerus Exynos 990, yakni Exynos 992. Tidak hanya itu, kabarnya kita akan bisa melihat prosesor ini sebentar lagi.

Rumor Debut Exynos 992 di Galaxy Note 20

Awalnya banyak pihak mengira kalau Exynos 990 juga akan dipakai ke Galaxy Note 20. Tapi sebuah laporan terbaru dari ZDNet Korea mengklaim bahwa hal itu tidak akan terjadi.

Situs tersebut mengklaim kalau Samsung akan memakai chipset Exynos 992 terbaru ke Galaxy Note 20 Series. Lalu kapan chipset ini memulai debutnya?

RUMOR! Samsung akan Mendebutkan SoC Exynos 992 di Galaxy Note 20
Sumber Gambar : Wccftech

Dilansir dari Sammobile, Samsung kemungkinan akan mendebutkan chipset ini akhir tahun 2020. Peluncuran mungkin berbarengan dengan Galaxy Note 20.

Sementara itu, Samsung ternyata sudah mengerjakan chipset ini selama beberapa bulan terakhir. Chipset Exynos 992 diklaim jadi versi yang lebih bagus dibanding pendahulunya.

SoC ini telah menggunakan proses 6nm dari Samsung. Selain itu, prosesor ini bakal hadir dengan desain yang lebih hemat daya dan kinerja pemrosesan lebih baik (1-3% lebih tinggi dari pesaingnya, Snapdragon 865).

Ternyata ada alasan kenapa Samsung tidak memakai prosesor Snapdragon terbaru ke Galaxy Note 20. Hal ini karena peluncuran Snapdragon 865 mengalami penundaan.

Awalnya, Snapdragon 865 akan diluncurkan pada Q3 2020. Tapi karena pandemi COVID-19 masih terjadi, makanya acara peluncuran pun terpaksa diundur sampai waktu yang belum ditentukan.

Penundaan ini juga membuat perusahaan lain ikut pindah haluan. Salah satunya Vivo, perusahaan ini diprediksi bakal beralih memakai Exynos 992 untuk ponsel flagship yang akan datang.