Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE
Vivobook X BAPE

Vivo X90 Series Rilis, Resmi Jadi Ponsel Pertama dengan Snapdragon 8 Gen 2

vivo x90 series
Sumber: GSMArena
Avatar of Indri
Indri Penulis

Vivo X90 Series akhirnya resmi rilis. Seri ini menghadirkan ponsel pertama yang ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 terbaru.

Vivo akhirnya resmi mendebutkan jajaran ponsel Vivo X90 Series. Seri ini terdiri dari tiga model ponsel yakni Vivo X90, Vivo X90 Pro dan juga Vivo X90 Pro+.

Ada beberapa hal menarik yang bisa kamu temukan di Vivo X90 Series. Yakni di salah satu model ponselnya yang hadir dengan chipset terbaru Snapdragon 8 Gen 2.

Selain itu masih ada juga beberapa kejutan lain yang sayang kalau nggak dikupas secara mendalam. Nah kira-kira apa saja fitur dan spesifikasi yang disajikan Vivo X90 Series? Baca ulasan kali ini sampai selesai ya.

Fitur dan Spesifikasi Vivo X90 Series

Sebenarnya dari ketiga ponsel yang tergabung dalam Vivo X90 Series, tidak ada perbedaan spesifikasi mencolok. Mungkin perbedaannya hanya terletak pada chipset, jenis RAM yang dipakai, kapasitas baterai dan kamera. Sisanya hampir sama semua.

Kita mulai dari persamaannya dulu ya. Ketiga ponsel ini sama-sama hadir dengan layar AMOLED 6,78 inci dan refresh rate 120Hz. Bedanya Vivo X90 Pro+ mendukung resolusi 3200x1440p, sedangkan Vivo X90 Pro dan Vivo X90 mendukung 2800x1260p.

vivo x90 series
Sumber: OPPO

Selain itu, mereka bertiga sama-sama hadir dengan Android 13. Hal tersebut menjadikan mereka ponsel non-Google pertama yang rilis dengan Android 13 di luar kotak.