Buku berjudul “Power Play: Tesla, Elon Musk and the Bet of the Century” menyebutkan kalau Elon Musk pernah meminta jadi CEO Apple sebagai syarat jika Apple akuisisi Tesla.
Menurut buku yang ditulis oleh Tom Higgins itu, pada tahun 2016 terjadi percakapan lewat telepon antara Tim Cook dan Elon Musk. Kedua CEO itu disebut membahas kemungkinan Apple membeli Tesla.
Tesla saat itu sedang berada dalam kondisi keuangan yang buruk, padahal sedang dalam proses persiapan peluncuran Tesla Model 3 yang menjadi pertaruhan besar. Tim Cook disebut menawarkan sebuah ide: Apple membeli Tesla.
Elon Musk tertarik dan menanggapinya dengan syarat ia menjadi CEO. Tim Cook menyetujuinya. Apple toh tetap mempertahankan Jimmy Iovine dan Dr. Dre sebagai pimpinan Beats, ketika Apple mengakuisisi perusahaan headphone itu.
Tapi ternyata maksudnya berbeda. Elon Musk meminta jadi CEO Apple. Tim Cook kemudian menanggapinya dengan “F*ck you” sebelum menutup telepon.
Kisah ini memang dramatis (bayangkan jika muncul sebagai adegan film). Namun ternyata tidak benar.
Tim Cook pernah menyatakan sebelumnya pada The New York Times kalau ia belum pernah bertemu dengan Elon Musk, namun ia mengagumi dan menghormati perusahaan yang ia bangun.