Apa kalian sedang mencari filter Instagram yang bisa bikin foto jadi cantik dan bagus untuk selfie? Pengin buat foto terlihat aesthetic? Baca saja artikel ini sampai selesai karena ada 8 rekomendasi filter Instagram untuk selfie jadi aesthetic dan cantik seperti selebgram.
Beberapa filter Instagram untuk selfie yang saya rekomendasikan ke kamu ini adalah filter ig viral atau pernah booming di masanya, meskipun demikian filter IG estetis ini masih banyak digemari dan digunakan oleh anak-anak gen Z dan milenial di Instagram.
Rekomendasi Nama Filter Instagram untuk Selfie Jadi Aesthetic dan Cantik
Instagram memang memiliki meta tersendiri yang berbeda dengan platform sosial media lainnya, di IG kita secara naluri selalu ingin terlihat cantik dan wah, tidak ingin mengunggah sesuatu yang biasa saja. Bahkan terlihat natural pun terasa aneh jika mengunggahnya ke Instagram.
Makanya tidak heran jika penggunaan filter Instagram untuk selfie supaya terlihat jadi lebih cantik dan estetis makin marak dan digemari pengguna Instagram.
Ya. Memang fitur ini sudah lama ada di Instagram Stories. Hanya saja saat ini semua orang bisa bebas membuat filter Instagram Story sendiri. Jadinya, kita bisa mencoba filter buatan orang lain seperti yang akan saya bagikan di bawah nanti.
Filter buatan pengguna Instagram beragam lho. Ada yang bisa bikin cantik, bikin wajah jadi imut dengan gambar-gambar hewan, sampai filter yang bisa bikin wajah kita jadi seram. Hahaha.
Khusus di artikel ini, saya akan memberi rekomendasi ke kalian filter Instagram yang bagus untuk selfie. Tidak cuma bagus untuk selfie, filter–filter ini juga bisa buat wajah kalian mulus dan cantik.