ASUS UX304
ASUS UX304
ASUS UX304

MediaTek Luncurkan Chipset 6nm Dimensity 920 dan 810

Mediatek Dimensity 920 810 b
Indri Penulis

MediaTek resmi umumkan dua chipset baru yakni Dimensity 920 dan Dimensity 810. Simak di sini untuk mengetahui apa yang menarik dari mereka.

Chipset Dimensity 920 sebenarnya adalah evolusi dari Dimensity 900. Sedangkan Dimensity 810 merupakan evolusi dari Dimensity 800.

Meski namanya jelas berbeda, namun kedua chipset anyar ini memiliki beberapa kesamaan lho. Kesamaan mereka berdua adalah sama-sama dibikin menggunakan proses manufaktur 6nm TSMC.

Nggak cuma itu, Dimensity 920 dan 810 juga sama-sama menghadirkan CPU octa-core. Mereka juga sama-sama mendukung tampilan Full HD+ dengan kecepatan refresh layar mencapai 120Hz.

Dilihat dari spesifikasinya, kedua chipset ini sepertinya ditujukan buat ponsel kelas menengah. Bukan chipset kelas atas seperti Dimensity 1100 dan 1200.

Sekarang gantian, kami akan bahas perbedaan dari keduanya. Dimulai dari chipset Dimensity 920. Chipset ini dibekali inti Cortex-A78 yang dapat berjalan pada 2.5GHz (Dimensity 900 pakai Cortex-A55 dan berjalan pada 2GHz).

svg%3E
Sumber : GSMArena

Chipset ini menggunakan GPU Mali-G68 MC4. MediaTek sendiri mengklaim kalau desain chipset ini telah dioptimalkan. Membuatnya lebih hemat daya dan dapat meningkatkan kinerja game 9% lebih cepat dibanding Dimensity 900.