Perkembangan drone yang pesat rupanya berhasil menarik minat Sony. Lewat proyek drone Sony Airpeak, Sony akan merambah ke industri drone.
Drone adalah salah satu benda penting saat ini, apalagi dalam hal fotografi dan videografi. Lewat drone, kita bisa membidik atau merekam gambar dari atas dengan mudah. Makanya tidak heran kalau sekarang drone sangat diminati banyak orang.
Tidak sedikit perusahaan mulai melirik industri drone. Beberapa perusahaan teknologi pun mulai meluncurkan berbagai jenis drone, lengkap dengan kecanggihannya.
Sony pun tidak ingin melewatkan peluang ini. Perusahaan asal Jepang itu sepertinya ikut tertarik dengan industri drone. Terbukti dengan Sony yang mengumumkan sebuah proyek drone bernama Airpeak.
Seperti Apa Proyek Drone Sony Airpeak?
Jadi baru-baru ini, perusahaan kedapatan telah mematenkan merk ‘Airpeak.’ Merk ini dipakai perusahaan untuk fokus ke proyek drone.
Lewat proyek ini, Sony ingin ikut berkontribusi dalam mengembangkan drone. Sony juga ingin menghadirkan teknologi 3R (Reality, Real-Time dan Remote) yang selama ini belum ada di area drone.
Sony berjanji, proyek ini akan mendukung kreativitas pembuat video semaksimal mungkin. Tidak hanya itu, Sony juga ingin agar proyek drone miliknya bisa meningkatkan efisiensi dan penghematan di berbagai industri.