Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition
Zenbook 14 space edition

Mengatur Kuota Internet Android dengan Aplikasi Datally dari Google

aplikasi datally dari google
Anom Penulis

Google merilis aplikasi khusus yang berguna agar kamu bisa mengatur kuota internet Android dengan lebih baik. Aplikasi itu bernama Datally.

Google memiliki program layanan untuk negara berkembang. Android One adalah program untuk handphone Android dengan harga terjangkau. Xiaomi Mi A1 adalah contohnya. Dari sisi aplikasi, ada YouTube Go dan Files Go.

Aplikasi Datally kelihatannya juga termasuk dalam program ini. Google menyebut bahwa mereka sudah menguji aplikasi ini di Filipina dalam beberapa bulan terakhir. Pengguna aplikasi bisa mengatur kuota internet Android dan menghemat data seluler sampai 30%.

Walau Android sudah punya cara memantau penggunaan internet di dalam sistem, aplikasi ini bisa jadi pilihan lebih baik. Sebagai aplikasi, Datally lebih mudah dijangkau daripada harus membuka Setting. Tampilannya juga lebih bagus.

Mengatur Kuota Internet Android Dengan Mudah

mengatur kuota internet android dengan datally

Tampilan aplikasi Datally memang bagus dan sederhana. Kamu bisa segera melihat berapa banyak kuota internet yang kamu habiskan pada hari ini. Kamu juga bisa melihat aplikasi apa saja yang banyak menggunakan koneksi internet.

Kalau kamu tekan angka data seluler yang terpakai, kamu akan melihat grafik penggunaan. Jadi kamu bisa melihat kapan saja kamu lebih sering menggunakan koneksi. Selain itu, ada juga fitur mengatur data seluler dan mencari Wi-Fi terdekat. Tujuannya tentu saja untuk berhemat. 

Atur Aplikasi dan Alihkan Internet Ke Wi-Fi

batasi aplikasi dan temukan wifi

Kamu bisa mengatur aplikasi yang menggunakan kuota internet di bagian bawah grafik (geser layar ke bawah). Di sana, kamu akan melihat daftar aplikasi, beserta banyaknya data seluler yang dipakai dan ikon kunci. 

Kalau kamu mengaktifkan fitur Data Saver aplikasi Datally, sebagian besar aplikasi akan diblok. Kamu bisa memilih satu persatu aplikasi mana yang penting. Dengan begitu, aplikasi akan punya akses data seluler.

Baca Juga:  Tips Ampuh Buat Mempercepat Kinerja Google Assistant di Ponsel

Aplikasi Datally juga akan memberikan saran lokasi Wi-Fi terdekat. Kamu bisa melihat informasi jenis login Wi-Fi tersebut dan jarak dari tempatmu berada. Bahkan, kamu juga bisa mendapat panduan arahan menuju ke tempat tersebut.

—

Seiring berkembangnya teknologi, penggunaan data seluler memang jadi membengkak. Ukuran gambar dan video di website semakin besar, konektivitas (notifikasi dan sinkronisasi) semakin tinggi, dll. Hal ini menyebabkan jenjang di negara berkembang. Pengguna tidak bisa mengikuti perkembangan teknologi dengan cepat.

Beberapa perusahaan teknologi menyadari kalau mengatur kuota internet Android itu penting. Misalnya Google, Facebook, atau Microsoft. Mereka merilis beberapa aplikasi ringan yang lebih bersahabat dengan kuota internet.

Google, sebagai si empunya Android, tentu saja ingin mempermudah pengguna. Aplikasi Datally adalah salah satu buktinya. Nah, kalau kamu mau menggunakannya, silakan unduh dari link di bawah ini.

Download