G Suite VS Office 365, kalau disuruh memilih, kalian pilih mana? Dari pada bingung, kalian bisa baca perbandingan G Suite dan Office 365 di artikel ini.
Semenjak pelajar harus belajar dari rumah karena COVID-19, aplikasi atau layanan belajar online menjadi populer. Aplikasi seperti G Suite dan Office 365 pun kini tidak asing di telinga banyak orang.
G Suite adalah layanan cloud dan alat kolaborasi buatan Google. Sedangkan Office 365 merupakan layanan berlangganan besutan Microsoft, sebagai bagian dari lini produk Microsoft Office.
Kedua layanan di atas sering dipakai untuk keperluan belajar mengajar. Buat kalian yang bingung mau memilih G Suite atau Office 365, kalian dapat membaca perbandingan keduanya di sini.
G Suite VS Office 365
Tentang Office 365 Education
Lewat langganan Office 365 Education, kalian bakal mendapat akses ke 8 program Office. Seperti Outlook, Word, Excel, PowerPoint, dll. Kalian juga bakal punya akses ke 12 layanan Microsoft. Misalnya OneDrive, SharePoint, Forms, dll.
Office 365 berbasis cloud. Jadi tidak akan memakan banyak ruang di perangkat kalian. Kalian juga bisa mengakses dan menyimpan semua file dari mana saja dan kapan pun.