ASUS UX304
ASUS UX304
ASUS UX304

Render OPPO Reno 8 Suguhkan Model Kamera Mirip POCO M-Series

Render OPPO Reno 8 FT IMG
Indri Penulis

Render yang diduga ponsel OPPO Reno 8 muncul di dunia maya. Render tersebut memperlihatkan desain modul kamera yang mirip dengan POCO M-Series.

Ponsel OPPO Reno 7 Series resmi meluncur pada November 2021. Seri ini awalnya datang dalam tiga model yakni OPPO Reno 7, OPPO Reno 7 Pro dan OPPO Reno 7 SE. Lalu di bulan Desember 2021, OPPO menghadirkan edisi spesial OPPO Reno 7 League of Legends Edition dan OPPO Reno 7 New Year Edition.

Karena OPPO Reno 7 Series masih seumur jagung, mungkin terlalu dini jika kita berharap penerusnya OPPO Reno 8 Series untuk segera debut.

Namun menariknya, nggak berapa lama setelah jajaran OPPO Reno 7 Series debut, kini bocoran pertama tentang OPPO Reno 8 mulai beredar di internet. Bocoran kali ini menampilkan render ponsel yang diduga OPPO Reno 8. Seperti apa rendernya?

Render ini pertama kali dibagikan oleh LetsGoDigital. Situs tersebut mengatakan jika itu adalah render yang diadukan ke kantor paten China oleh OPPO. Sebenarnya nama perangkat di render tersebut masih belum diketahui. Tapi LetsGoDigital optimis jika itu memang anggota dari Reno 8 Series.

svg%3E
Sumber : LetsGoDigital

Seperti yang kamu lihat pada gambar di atas, tidak ada yang luar biasa di bagian depan. Kamu hanya akan melihat bezel tipis di sekelilingnya dan punch-hole di sudut kiri atas layar untuk tempat kamera selfie.

Kalau di bagian belakang, ada sedikit kejutan pada desain ponsel ini. Seperti yang kamu lihat, ponsel ini mengadopsi desain modul kamera besar dan sekilas justru mirip ponsel POCO M-Series terbaru.