ROG Strix G13
ROG Strix G13
ROG Strix G13

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Termudah dan Paling Efektif

cara menghilangkan iklan di HP
sumber gambar: Montclair Gateway

Cara menghilangkan iklan di HP menjadi topik yang banyak dicari oleh para pengguna HP Android. Pasalnya, kehadiran iklan yang muncul secara tiba-tiba, saat kita sedang asyik main HP, dapat mengganggu kenyamanan dan pengalaman pengguna.

Selain mengganggu, iklan yang berlebihan juga dapat mengkonsumsi data dan memperlambat performa HP. Untungnya, ada beberapa metode efektif yang dapat dicoba untuk meminimalisir atau bahkan menghilangkan iklan yang mengganggu tersebut. Dalam artikel ini, kami akan membagikan lima cara menghilangkan iklan di HP dengan mudah dan efektif.

Baca Juga: Laptop Gaming Terbaik

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP

Jika kesal denga kehadiran iklan di HP Android, sebaiknya kamu coba 5 cara menghilangkan iklan di HP berikut ini, ya.

1. Gunakan Fitur Play Protect Google

Play Protect Google
sumber gambar: Google

Fitur Play Protect dari Google Play Store merupakan salah satu cara efektif untuk menjaga keamanan HP dari ancaman iklan berbahaya. Meskipun aplikasi yang ada di Google Play Store umumnya telah melalui proses verifikasi keamanan, ada kalanya beberapa iklan bisa lolos. Oleh karena itu, Google memberikan fitur Play Protect sebagai tambahan keamanan HP-mu.

Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu hanya perlu membuka aplikasi Google Play Store, kemudian klik pada ikon profil pengguna di pojok kanan atas. Dari sana, pilih menu ‘Play Protect’. Pastikan kamu telah mengaktifkan opsi ‘Scan Apps with Play Protect’. Dan selesai, kini Google memblokir iklan-iklan yang seliweran di HP.

2. Pakai Aplikasi AdBlocker

Aplikasi AdBlocker - Cara menghilangkan iklan di hp
sumber gambar: Tom’s Guide

Baca Juga: Laptop Tipis Terbaik

Menggunakan aplikasi AdBlocker menjadi solusi terbaik untuk cara menghilangkan iklan di HP Android. AdBlocker dirancang khusus untuk menangkal pop-up iklan yang seringkali muncul di browser. Cara kerjanya cukup sederhana, silakan ikuti langkah-langkah ini:

1. Pertama, kamu tunduh aplikasi AdBlocker melalui Play Store.

2. Kemudian kamu aktifkan fiturnya. Selesai, kini tidak akan ada lagi iklan yang mengganggu.

Oh iya, untuk memilih aplikasi AdBlocker ini, pastikan bahwa aplikasi yang dipilih memiliki rating minimal 4,5 di Play Store agar kualitas dan keamanannya terjamin, ya. Cek juga testimoni dan review dari pengguna lainnya.

3. Memblokir Pop-Up Browser

Memblokir Pop-Up Browser - Cara Menghilangkan Iklan di HP
sumber gambar: Media Indonesia

Salah satu cara menghilangkan iklan di HP yang muncul tiba-tiba adalah dengan memblokir pop-up pada browser. Jika kamu menggunakan Chrome, kamu beruntung karena Chrome telah menyediakan fitur untuk memblokir pop-up. Inilah cara mudah untuk melakukannya:

1. Buka aplikasi browser Chrome.

2. Klik ikon tiga titik vertikal yang berada di pojok kanan atas.

3. Dari sana, pilih “Pengaturan” dan lanjutkan dengan menggulir ke bawah hingga kamu menemukan menu “Pengaturan Situs”.

4. Dalam menu tersebut, klik “Pop-ups and redirects”.

5. Pastikan untuk mengaktifkannya dengan mengizinkan pop-up sampai keluar opsi “Diizinkan”.

6. Selanjutnya, kembali ke “Pengaturan Situs” dan aktifkan blokir iklan dengan mengklik “Ads”.

Baca Juga: Handheld Konsol Game Terbaik

Dengan langkah-langkah di atas, kamu sudah berhasil meminimalisir kemunculan iklan yang mengganggu saat menggunakan browser Chrome di HP.

4. Ganti DNS

Ganti Server DNS
sumber gambar: kinsta

Kamu juga bisa mengganti DNS untuk menghilangkan iklan. Biasanya, cara ini digunakan oleh HP dengan sistem operasi Android versi 9 Pie atau yang lebih baru. Nah, caranya mudah, karena kamu bisa memanfaatkan fitur Private DNS sebagai alat pemblokiran iklan tanpa harus mengandalkan aplikasi tambahan. Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukannya:

1. Buka menu “Pengaturan” di HP.

2. Cari dan pilih “Connection and Internet”, lalu lanjutkan dengan klik “Next”.

3. Dari sini, pilih “Private DNS”. Untuk memudahkan, kamu juga bisa mencarinya melalui kolom pencarian di pengaturan.

4. Setelah masuk ke menu Private DNS, klik “Private DNS Provider Hostname”.

5. Masukkan alamat seperti “dns.adguard.com” atau “us.adhole.org” di kolom yang disediakan.

6. Terakhir, pastikan kamu klik “Save” untuk menyimpan perubahan.

Dengan mengikuti langkah di atas, secara otomatis kamu telah mengaktifkan pemblokiran iklan melalui DNS, yang akan membantu mengurangi munculnya iklan yang tidak diinginkan. Gampang, kan?

5. Non-Aktifkan Notifikasi di Lockscreen

Lockscreen - Cara Menghilangkan Iklan di HP
sumber gambar: Freepik

Baca Juga: Laptop Terbaik untuk Mahasiswa

Terkadang, iklan juga sering muncul di lockscreen HP. Untuk menghindari gangguan dari notifikasi iklan di lockscreen, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Dari Home, geser ke atas untuk mengakses App Drawer.

2. Kemudian, masuk ke menu “Setting/Pengaturan”.

3. Cari dan klik “Apps dan Notification”.

4. Selanjutnya, pilih menu “Notification”.

5. Geser ke bagian bawah dan carilah opsi “Lockscreen Notification”.

6. Klik dan pilih opsi “Jangan tampilkan Notifikasi”.

Dengan melakukan langkah-langkah di atas, notifikasi iklan yang muncul di lockscreen akan menghilang secara otomatis, sehingga kamu bisa lebih nyaman saat menggunakan HP.

Dengan lima cara menghilangkan iklan di HP Android tadi, sekarang kamu bisa menggunakan HP tanpa hambatan atau kesal dengan iklan. Nah, apakah cara-cara di atas berhasil kamu praktikkan?