HoYoverse membagikan daftar karakter baru di Genshin Impact TCG 3.4. Siapa saja karakter baru yang bergabung ke TCG 3.4? Yuk kita lihat.
Genshin Impact adalah game mobile yang rutin merilis update. Serunya setiap update yang disuguhkan Genshin Impact selalu berhasil menarik antusias para Traveler.
Bagaimana tidak, setiap kali merilis update, Genshin Impact selalu menghadirkan karakter baru. Selain itu berbagai event, Quest Story dan bahkan fitur baru game juga ikut diperbarui.
Seperti yang terjadi pada update Genshin Impact 3.3 bulan lalu. Genshin Impact menghadirkan fitur in-game baru bernama Genius Invokation TCG. Sebuah permainan kartu yang bisa dimainkan Traveler setiap saat, dengan banyak hadiah menarik.
Baru-baru ini, HoYoverse resmi mengumumkan daftar karakter baru untuk Genshin Impact TCG 3.4. Siapa aja mereka? Mari kita lihat.
Daftar Karakter Baru di Genshin Impact TCG 3.4
Sampai saat ini, permainan kartu digital Genius Invokation TCG sudah menampilkan lebih dari 20 Kartu Karakter. Bahkan beberapa karakter populer seperti Ayaka dan Xingqiu pun sudah ada Kartu Karakternya, dan bisa dimainkan dalam dek.
Kabar bagusnya, nanti juga ada karakter baru yang ikut bergabung di Genshin Impact TCG 3.4. Karakter yang dimaksud adalah Klee dan Beidou.
Yap, mereka berdua adalah karakter lama di Genshin Impact. Klee adalah karakter Bintang 5 dengan julukan ‘Bocil Teroris’ di kalangan Traveler. Sedangkan Beidou adalah karakter Bintang 4 dengan kekuatan yang nggak bisa dianggap enteng.
HoYoverse sendiri sudah merinci bocoran gameplay dari kedua karakter tersebut. Klee nantinya bakal menampilkan Normal Attack yang mirip seperti pengguna Catalyst lainnya (contoh Mona dan Sucrose), yakni memberikan 1 Pyro DMG.
Untuk Elemental Skill-nya, Jumpy Dumpty, bakal bisa memberikan 3 Pyro DMG. Elemental Skill ini juga bisa menciptakan ‘Percikan Peledak’ untuk Klee.
Oya, Kartu Karakter Klee juga turut memperkenalkan mekanisme Charged Attach baru. Nantinya Charged Attack Klee bisa mengurangi biaya dadu untuk setiap serangannya.
Sedangkan Elemental Burst Klee, Spark ‘n’ Splash, bakal memberikan 3 Pyro DMG. Elemental Burst Klee juga bisa menciptakan Summon, yang dapat memberikan DMG ke musuh ketika dipakai.
Lalu bagaimana dengan Beidou? Karakter Bintang 4 ini punya gameplay mirip seperti Yoimiya, yakni fokus untuk meningkatkan Normal Attack dan Electro DMG.
Elemental Skill Beidou, Tidecaller, bisa memberikan perisai ke karakter pemain sebelum menggunakan sarangan berikutnya. Nanti ketika perisai pecah, Beidou akan bisa memberikan 2 Electro DMG.
Sedangkan Elemental Burst miliknya, bakal memberikan 3 Electro DMG ke Normal Attack. Elemental Burst Beidou juga bisa mengurangi DMG yang diterima dari musuh.
Sementara itu, peluncuran update Genshin Impact 3.4 diprediksi akan tiba minggu depan. Selain karakter baru di Genius Invokation TCG 3.4, Genshin Impact juga bakal kedatangan karakter game baru yakni Alhaitham.
Gimana Traveler, pasti kamu udah nggak sabar menunggu update Genshin Impact 3.4 kan? Hahaha. Sama, saya juga kayak gitu!
Kalau kamu ingin memberikan pertanyaan atau masukkan, silakan tulis di kolom komentar atau kirim email ke [email protected].